Himaqua Universitas Malikussaleh Salurkan Bantuan kepada Pengungsi Rohingya

SHARE:  

Humas Unimal
Himpunan Mahasiswa Akuakultur menyerahkan bantuan kepada para pengungsi Rohingnya di bekas Kantor Imigrasi Kecamatan Blang Mangat, Kota Lhokseumawe, Sabtu, (04/07/2020). Foto; Ist

UNIMALNEWS | Lhokseumawe – Sejumlah mahasiswa Fakultas Pertanian Universitas Malikussaleh yang tergabung ke dalam Himpunan Mahasiswa Akuakultur (Himaqua) menyerahkan bantuan kepada pengungsi Rohingya yang ditampung di bekas Kantor Imigrasi Kecamatan Blang Mangat, Kota Lhokseumawe, Sabtu, (04/07/2020).

Bantuan ini adalah hasil penggalangan dana dari masyarakat selama satu minggu. Bantuan berupa makanan dan pakaian ini diserahkan oleh pengurus Himaqua didampingi Sekretaris Prodi Akuakultur, dan turut disaksikan oleh petugas PMI yang berada di lokasi pengungsian.

Menurut Ketua Umum Himaqua, Zaini R Dahri, saat ini pengungsi yang ada di lokasi pengungsian berjumlah 99 orang yang terdiri dari 53 orang perempuan dewasa, 18 orang pria dewasa, 17 anak perempuan, 10 anak laki-laki, dan seorang bayi. Bantuan yang diberikan dalam bentuk sembako, yakni beras, minyak goreng, telur, air mineral, mi instan, sirup, pakaian layak pakai, dan sandal.

“Ini adalah bentuk kepedulian kita terhadap sesama, semoga bantuan ini bisa sedikit  meringankan beban para pengungsi,” ujar Zaini.

Sementara itu, Sekretaris Prodi Akuakultur, Zulfikar MSi, memuji apa yang dilakukan oleh pengurus Himaqua yang peduli kepada sesama. “Sikap peduli ini perlu tetap dijaga agar terus hidup di dalam masyarakat, terutama pada saat pandemi Covid-19,” pungkas Zulfikar.[ryn]


Berita Lainnya

Kirim Komentar