Unimal Perkuat Kerja Sama dengan Universitas Gajah Putih

SHARE:  

Humas Unimal
Rektor Universitas Malikussaleh, Dr Herman Fithra Asean Eng dan Rektor Universitas Gajah Putih, Amiruddin MM memperlihatkan nota perjanjian kerja sama yang baru saja ditandatangani di Kampus UGP, Takengon, Kamis (6/8/2020). Foto; Ahmad Al Bastin

UNIMALNEWS | Takengon – Universitas Malikussaleh memperkuat kerja sama  dengan Universitas Gajah Putih (UGP) Takengon. Penguatan itu ditandai dengan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (MoU) yang dilakukan oleh kedua rektor universitas tersebut, pada Kamis (6/8/2020) bertempat di kampus Gajah Putih, Takengon.

Rektor UGP, Amiruddin MM dalam sambutannya menyampaikan tentang sejarah singkat Universitas Gajah Putih. “Pada awalnya Tahun 1986, Perguruan Tinggi Gajah Putih membuka Sekolah Ilmu Pertanian (STP) dan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE). Sekarang telah dikembangkan menjadi sebuah Universitas dengan Surat Keputusan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor  144/D/O/2008 tanggal 18 Juli 2008.

Saat ini UGP memiliki empat fakultas dan 10 program studi. Empat fakultas itu adalah Fakultas Pertanian dengan Prodi Agribisnis, Agroekoteknologi, Budi Daya Perairan, Peternakan dan Pengelolaan Perkebunan Kopi. Fakultas Ekonomi dengan Prodi Ekonomi Pembangunan dan Ekonomi Manajemen. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik dengan Prodi Ilmu Komunikasi dan Ilmu Administrasi Negara. Fakultas Teknik dengan Prodi Teknik Informatika.

Prodi Pengelolaan Perkebunan Kopi merupakan Prodi terbaru yang ada di UGP. Izin pembukaan Prodi tersebut tertuang dalam  SK Menristek Dikti RI Nomor 1247/KPT/1/2018. “Prodi Pengelolaan Perkebunan Kopi ini adalah yang pertama ada di nusantara,” terang Amiruddin.

Rektor UGP turut menghadirkan seluruh dekan, ketua prodi, serta Ketua LPPM dalam kegiatan penandatanganan perjanjian kerja sama tersebut. Dalam kegiatan tersebut juga hadir Ketua Yayasan Universitas Gajah Putih,  Drs H Mustafa Ali.

Ketua Yayasan mengungkapkan rasa senangnya atas terlaksananya penandatanganan kerja sama antara UGP dengan Unimal.  Dia berharap, Unimal bisa menularkan kemajuan dan kesuksesan saat ini kepada UGP.

Sementara itu Rektor Universitas Malikussaleh, Dr Herman Fithra Asean Eng, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kehadirannya ke UGP dalam melakukan penandatanganan perjanjian kerja sama  adalah salah satu bukti keseriusan Unimal dalam menjalin kerja sama dengan UGP.

Penguatan kerja sama Unimal dengan UGP ini juga dalam rangka penerapan Kurikulum Kampus Mrdeka yang akan mulai diterapkan Unimal semester ganjil 2020/2021. “ UGP saat ini sudah memiliki Prodi Pengelolaan Perkebunan Kopi. Sehingga dengan adanya kerja sama ini, mahasiswa Unimal bisa untuk belajar perkebunan kopi juga nantinya,” ujar Herman.

Turut hadir dalam rombongan Rektor Unimal ke UGP adalah Pembantu Rektor Bidang Umum dan keuangan, Dr Mukhlis, Pembantu Rektor Bidang Kemahasiswaan, Dr Baidhawi, Pembantu Rektor Bidang Kerja Sama, Dr Azhari, Ketua PHLN, Dr Ing Sofyan, Ketua Program Pascasarjana Ilmu Manajemen (PPIM), Dr Marbawi, dan Ketua Prodi Ekonomi Pembangunan, Dr Murtala.[ryn]


Kirim Komentar