Agam-Inong FISIP Unimal Lakukan Kunjungan Sekolah

SHARE:  

Humas Unimal
Agam-Inong Fakultas Ilmu Sosial Ilmu Politik Universitas Malikussaleh (FISIP Unimal) melaksanakan kegiatanb Saweu sikula ke SMA Negeri 1 Matangkuli, Rabu (23/10/2019). FOTO; IST

UNIMALNEWS | Lhoksukon - Pemenang Agam-Inong FISIP Universitas Malikussaleh bersama BEM FISIP melaksanakan kegiatan kunjungan sekolah (saweu sikula) dengan tema meningkatkan kualitas pendidikan seni dan budaya di era milenial  pada siswa-siswi di SMA Negeri 1 Matangkuli, Rabu (23/10).

"Tujuan Saweu Sikula untuk mengetahui seberapa besar minat dan bakat serta memberikan motivasi pada siswa- siswi tentang budaya dan pendidikan", ungkap Imam Akbar, Agam Fisip Unimal.

Kegiatan Saweu Sikula ini sangat didukung penuh oleh pihak sekolah. Semangat antusias keaktifan siswa-siswa sangat tampak selama kegiatan.

Kegiatan ini diikuti 130 orang siswa dari kelas 3 baik jurusan IPA dan IPS dan sangat diapresiasikan oleh pihak sekolah, seperti diungkap Erdi, wakil BEM Universitas Malikussaleh

Drs Ridwan MSM, Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Matangkuli mendukung penuh kegiatan yang  sangat positif sekali dari akademika. Ia juga berterima kepada Agam-Inong dan BEM FISIP Universitas Malikussaleh dengan kegiatan positif melalui kegiatan saweu sikula.  Tentunya memotivasi siswa-siswi untuk lebih mengembangkan nilai-nilai pendidikan dan budaya di era kontemporer tetap relevan, karena pertemuan secara riil tidak bisa diganti dengan perkembangan teknologi virtual.[tkf]


Berita Lainnya

Kirim Komentar