Mahasiswa KKN 27 Pasang Plang Nama Lorong dan dan Gapura di Gampong Pulo Iboih

SHARE:  

Humas Unimal
Mahasiswa KKN 27 Pasang Plang Nama Lorong dan dan Gapura di Gampong Pulo Iboih

UNIMALNEWS | Lhoksukon - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Kelompok 27 Universitas Malikussaleh 2022 membuat gapura dan plang nama lorong di Gampong Pulo Iboih, Kecamatan Kuta Makmur, Aceh Utara, Jumat (25/11/22).

Salah satu anggota KKN, Muhammad Haiqal Aulia mengatakan, pembuatan gapura dan plang nama lorong tersebut merupakan suatu hal yang penting dalam memudahkan pendatang yang akan berkunjung ke Gampong Pulo Iboih. Selain itu, dengan adanya gapura dan nama lorong tersebut akan membuat Gampong Pulo Iboih tampak lebih tertata sehingga lorong-lorong di Gampong Pulo Iboih dapat dengan lebih mudah dikenali.

"Dalam pembuatan gapura dan nama-nama lorong ini dilakukan oleh tim KKN-PPM Kelompok 27 dan dibantu oleh para pemuda Gampong Pulo Iboih. Gampong Pulo Iboih sendiri terdiri atas 7 lorong, namun belum memiliki plang nama lorong. Adapun 7 lorong yang akan dibuat plangnya yaitu Lr. Tgk Ayub,Lr.Beurandeh,Lr.Tumpok Blang, Lr.Meunasah Tuha,Lr.Manggis, Lr.Paya Iduek dan Lr.Cot Ranto," katanya.

Tengku Siti Chairissa yang merupakan salah satu anggota kelompok 27 menambahkan, masyarakat gampong sangat mendukung dan mau berpartisipasi dengan program kerja ini.

"Kami sudah menginginkan pembuatan gapura dan nama lorong ini sejak dulu, akan tetapi belum terlaksana, maka dari itu ketika kami membuat program ini warga gampong pun turut antusias," ungkapnya. tuturnya.

Dalam kegiatan ini dilaksanakan oleh Mahasiswa KKN–PPM Kelompok 27 yaitu Muhammad Haiqal Aulia (Teknik Elektro), Gilang Ramadhan (Teknik Mesin), Rido Elvin Maidika (Agroekoteknologi), Muhammad ikbal (Ekonomi Syariah), Adli Muhammad Heryan Hafiz (Ilmu Komunikasi), Wanda Asmaul Husna dari (Akuntansi), Mauliza Fitriani  (Ekonomi Syariah), Miftahul Jannah (Manajemen), Putri Fadillah (Administrasi Bisnis), Siti Ardila (Administrasi Publik), Suci Lestari (Ilmu Komunikasi), Cut Titien Mauliza (Kedokteran), Tengku Siti Chairissa (Agribisnis), Erliza Ariani (Sistem Informasi), Leni Hariani (Teknik Industri), Meiliyana Putri (Teknik Sipil) yang dibimbing langsung oleh Sullaida MM.[tmi]


Kirim Komentar