FKIP Unimal Gelar Training Dasar Organisasi Bagi Mahasiswa

SHARE:  

Humas Unimal
FKIP Unimal gelar Training Dasar Organisasi (TDO) bagi mahasiswa yang dilaksanakan di Aula Cut Mutia, Bukit Indah, Lhokseumawe, Senin (20/03/2023). Foto: Ist.

UNIMALNEWS | Bukit Indah - Dalam rangka meningkatkan pengetahuan dasar organisasi bagi mahasiswa, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Universitas Malikussaleh gelar Training Dasar Organisasi (TDO) bagi mahasiswa di lingkungan fakultas, yang dilaksanakan di Aula Cut Mutia, Bukit Indah, Lhokseumawe, Senin (20/03/2023). 

Kegiatan yang bertema “Membangun Integritas Organisasi Mahasiswa Kreatif, Kritis, dan Berjiwa Kepemimpinan” ini dihadiri oleh 250 peserta berasal dari Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia, Prodi Pendidikan Matematika, Prodi Pendidikan Vokasi Teknik Mesin, Pendidikan Kimia, dan Prodi Pendidikan Fisika. 

Rizka MPd, selaku ketua panitia menyampaikan bahwa kegiatan ini sebagai upaya untuk memberikan pengetahuan dasar mengenai tata cara dan pentingnya berorganisasi di kalangan mahasiswa, khususnya bagi himpunan mahasiswa yang ada di setiap prodi di lingkungan FKIP.

 “Melalui Organisasi Mahasiswa (Ormawa), mereka bisa mempersiapkan diri untuk berbaur dengan dunia luar kampus dengan memiliki integritas dan daya saing yang maksimal,” terang Rizka.

Acara ini dibuka oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni FKIP, Teuku Alfiady MSP. Dalam sambutannya Alfiady mengatakan bahwa organisasi akan memberikan tantangan yang besar, namun dengan organisasi mahasiswa dapat aktif, kritis, kaya akan softskill dan dapat bersosialisasi dengan baik.

“Dalam berorganisasi segala kebijakan yang diambil ditempuh melalui musyawarah untuk kepentingan organisasi. Mahasiswa merupakan agen dalam masyarakat, yaitu Agent of Change, Agent of Social Control, dan Iron Stock,” ucapnya.

Pemateri dalam acara ini merupakan dosen IAIN Lhokseumawe, Dicky Armanda MAP. Dalam materinya, ia membahas tentang tahapan, proses, tujuan, dan prinsip berorganisasi. Menurutnya organisasi mahasiswa adalah wadah tempat berkumpulnya mahasiswa untuk mencapai tujuan bersama. Melalui organisasi, mahasiswa bisa mewujudkan perannya dalam mengembangkan ilmu dan tentunya dalam mengemban tridarma perguruan tinggi. [fzl]


Kirim Komentar