UNIMALNEWS | Lhokseumawe - Program Studi Teknik Informatika Universitas Malikussaleh menyelenggarakan sharing session dengan tema "Study in Sweden" yang menghadirkan pembicara inspiratif, Quynh N Phuong Vu dari Mid Sweden University, Jumat (3/1/2025).
Acara tersebut berlangsung secara daring via Zoom Meeting, yang diikuti oleh puluhan peserta dari berbagai latar belakang, termasuk mahasiswa, dosen, dan masyarakat umum dari wilayah Indonesia, Jepang, Vietnam dan Banglades.
Dalam sesi tersebut, Quynh berbagi pengalaman hidup dan studinya di Swedia. Ia menceritakan bagaimana kehidupan sebagai mahasiswa internasional di Swedia, cara mendapatkan beasiswa untuk studi di universitas ternama, tips beradaptasi dengan budaya dan lingkungan baru serta prospek karir setelah menyelesaikan pendidikan di Swedia.
Salah satu peserta, Muhammad Ishlah Buana Angkasa, mahasiswa Teknik Informatika Unimal, menyampaikan apresiasi atas acara ini.
"Acara ini sangat membuka wawasan saya tentang peluang pendidikan di luar negeri, terutama di negara maju seperti Swedia. Informasi yang diberikan sangat bermanfaat dan memotivasi," ungkapnya.
Koordinator acara, Dr Eng Muhammad Fikry menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang telah mendukung terselenggaranya acara ini.
"Kami berharap sesi ini dapat menginspirasi mahasiswa untuk berani bermimpi besar dan mengambil langkah nyata dalam meraih pendidikan global," terangnya.
"Alhamdulillah acara ini telah berlangsung dengan sukses, Program Studi Teknik Informatika Universitas Malikussaleh berkomitmen untuk terus menghadirkan program-program inspiratif yang mendukung pengembangan mahasiswa dalam menghadapi tantangan global," tutupnya. [fzl]