Kuliah Umum Psikologi Unimal Hadirkan Master Trainer Syahrul Komara

SHARE:  

Humas Unimal
Kuliah Umum Psikologi Unimal Hadirkan Master Trainer Syahrul Komara. Foto: Bustami Ibrahim

UNIMALNEWS | Lhokseumawe - Program Studi Psikologi Fakultas Kedokteran Universitas Malikussaleh melaksanakan kuliah umum dengan tema "Menggali dan Mengoptimalkan Potensi Diri Menjadi yang Produktif Melalui Talent Mapping"  di Aula Cut Meutia, Kampus Bukit Indah, Lhokseumawe, Selasa (5/10/2021).

Kegiatan itu menghadirkan pemateri dari Bogor, Syahrul Komara MPsi yang merupakan seorang master trainer auto sugestif power dan MindTechnology from MindTech Institute Healing Consultant and Mind Therapist. Kuliah umum tersebut dipandu oleh moderator, Dwi Iramadhani MPsi yang dihadiri oleh Kaprodi, dosen, dan mahasiswa di lingkungan fakultas tersebut.

Ketua panitia,Nursan Junita MA mengatakan, karena masih dalam kondisi pandemi kegiatan ini dilaksanakan dengan mengedepankan protokol kesehatan, peserta yang hadir di ruangan hanya 60 orang, dan sekitar 300 lebih mahasiswa lain mengikutinya melalui Zoom Meeting, dan kanal Youtube Unimal TV.

“Panitia sempat kewalahan semalam karena WhatsApp sempat error dan beralih ke telegram, Alhamdulillah semua bisa berjalan dengan lancar,” katanya.

Sementara itu, Dekan Fakultas Kedokteran, dr Muhammad Sayuti menyampaikan, ada satu kata yang sampai saat ini masih melegenda yaitu kata yang diucapkan  Bung Karno, “Beri Aku 10 Pemuda, Maka akan Kuguncang Dunia". Di sini bisa disimpulkan, pemuda mempunyai peran penting untuk melakukan perubahan dan pembangunan bangsa, saat ini penduduk Indonesia mencapai 297 juta lebih, dan ini merupakan bonus demokrasi apabila bisa dimanfaatkan dengan baik untuk pembangunan nasional.

“Namun empat persen di antaranya adalah usia produktif, tentu harapan kita bisa menjadi pemuda-pemuda yang mempunyai semangat perubahan, inovasi, dan bermanfaat untuk memajukan bangsa. Bagi anak-anak kami, diharapkan bisa mengikuti kuliah umum ini dengan baik dan ini kesempatan yang baik untuk menambah ilmu pengetahuan khususnya tentang psikologi," tutupnya.[tmi]


Kirim Komentar