Dharma Wanita Unimal Sumbang 100 Sak Beras Ke Posko Induk Covid-19 Lhokseumawe

SHARE:  

Humas Unimal
Ketua Dharma Wanita Universitas Malikussaleh, Sahnora menyerakan beras secara simbolis kepada Wakil Walikota Lhokseumawe, Yusuf Muhammad MSM, di Posko Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Lhokseumawe, Jumat, (17/4/2020), sore. Foto: Bustami Ibrahim

UNIMALNEWS | Lhokseumawe - Di tengah merebaknya virus Covid-19, yang sangat berdampak pada ekonomi masyarakat, perwakilan Dharma Wanita Universitas Malikussaleh menyerahkan bantuan 100 sak beras ukuran 5 kilogram melalui posko Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Lhokseumawe.

Sumbangan tersebut diserahkan ketua Dharma Wanita Universitas Malikussaleh, Sahnora SE yang diterima langsung oleh Wakil Walikota Lhokseumawe, Yusuf Muhammad MSM, di Posko setempat, Jumat, (17/4/2020), sore.

Ketua Dharma Wanita Universitas Malikussaleh, Sahnora mengatakan bantuan tersebut merupakan hasil sumbangan dari Dharma Wanita di Universitas Malikussaleh sebagai bentuk kepedulian untuk masyarakat agar terhindar dari penyebaran wabah Coronavirus disease 2019 (Covid-19).

Alhamdulillah, Dharma Wanita Universitas Malikussaleh dapat memberikan sedikit bantuan untuk masyarakat Lhokseumawe yang terdampak virus Covid-19. Mudah-mudahan bermanfaat, terutama kepada masyarakat yang kurang mampu,” kata Sahnora.

Sahnora berharap, agar masyarakat Lhokseumawe mengikuti berbagai anjuran pemerintah. Sehingga akan meminimalisir untuk tertular dan ikut serta memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19.

“Kita berharap masyarakat taat dengan imbauan pemerintah, seperti menggunakan masker, cuci tangan dengan sabun, social distancing, serta physical distancing,” harap istri dari Rektor Unimal Dr Herman Fithra.

Penyerahan itu juga turut didampingi oleh anggotaDharma Wanita lainnya yakni Cut Sukmawati, Nanda Maisarah, Murni, Nazrah Boby dan Mastuti.[tmi]


Kirim Komentar