UNIMALNEWS | Mataram - Merdeka Pelajar Republik Indonesia yang merupakan komunitas yang aktif berkolaborasi dengan Kemendikbudristek dalam mensosialisasikan kebijakan Merdeka Belajar melalui mahasiswa penggerak “Merdeka Belajar Kampus Merdeka”, menggelar Kompetisi KIP-Kuliah Bercerita Tingkat Nasional Tahun 2024. Kegiatan yang dilaksanakan secara online itu diikuti oleh 150 mahasiswa penerima KIP-Kuliah dari seluruh Indonesia.
Pada tahapan awal, setiap peserta mengirimkan video bercerita mereka, kemudian terpilih sebanyak 23 video yang lolos untuk mengikuti seleksi wawancara oleh para juri. Akhirnya pada tanggal 14 September diumumkan tiga orang pemenang lomba tersebut. Juara pertama diraih oleh Siti Patimah Zahra Maulani, juara kedua diraih Dewi Ajeng Khutomah, dan juara ketiga diraih oleh Bahtera Khoirudin Lubis.
Bahtera yang merupakan mahasiswa semester lima Program Studi Administrasi Publik Universitas Malikussaleh membawakan cerita tentang perjuangan mencapai pendidikan tinggi dan pentingnya dukungan beasiswa KIP-Kuliah dalam mewujudkan impian mahasiswa dari latar belakang kurang mampu.
Saya mengangkat tema ini karena waktu saya mau masuk kuliah itu ayah saya meninggal dunia, jadi ibu saya harus bekerja sebagai pembantu rumah tangga, sehingga sulit bagi saya untuk melanjutkan kuliah. “Namun dengan tekad yang kuat, saya berani untuk lanjut kuliah dengan KIP-Kuliah dan tetap bisa meraih prestasi serta membangun relasi baik nasional maupun internasional,” ujarnya
Ketua Jurusan Administrasi Fisipol Unimal, Dr Nurhafni memberikan apresiasi atas prestasi yang diraih Bahtera. Bahtera merupakan mahasiswa yang aktif dalam perkuliahan dan ring mengikutiberbagai perlombaan, dan sebahagian besar dari lomba yang diikutinya dia berhasil meraih prestasi. “Semoga prestasi yang diraih Bahtera dapat menjadi motivasi bagi mahasiswa Jurusan Administrasi yang lain,” tutup Hafni. [ryn]