Dosen Syariah Latih Calon Wirausahawan tentang Bisnis Digital

SHARE:  

Humas Unimal
Dosen Prodi Ekonomi Syariah menggelar pelatihan bisnis digital kepada wirausahawan muda dan mahasiswa di sebuah hotel di Lhokseumawe, Sabtu (28/11/2020). Foto: Ist.

UNIMALNEWS | Lhokseumawe – Dosen Ekonomi Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Malikussaleh menghimpun para calon wirausahawan muda Kota Lhokseumawe untuk meningkatkan pengetahuan berwirausaha melalui pelatihan bisnis digital, beberapa waktu lalu.

Ketua pelaksana kegiatan pengabdian, Falahuddin MSM, mengatakan dalam masa pandemi saat ini, terlihat banyak bermunculan pelaku-pelaku usaha baru dengan mengusung konsep usaha kreatif, baik dari sisi produk maupun strategi pemasaran.

“Sebagian besar para pelaku usaha tersebut adalah kaum muda yang memiliki semangat dan ide kreatif,” ungkap Falahuddin, Senin (30/11/2020).

Menurut Falahuddin, fenomena “yang muda yang berbisnis” ini harus disampaikan kepada para pemuda yang memiliki keinginan untuk memulai usaha agar mereka memiliki motivasi untuk mewujudkan keinginan tersebut.

“Tapi mereka juga perlu dibekali dengan pengetahuan menjalankan usaha. Salah satunya melalui pelatihan untuk pengetahuan praktis dan pengalaman dari pelaku usaha,” tambah Falahuddin. Kegiatan pelatihan tersebut juga didukung dosen lainnya, Fuadi MSM dan Munandar MM.  

Pelatihan diikuti 25 peserta dari Kota Lhokseumawe dan beberapa mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unimal yang tertarik memulai usaha baru dan mengembangkan usaha yang telah mereka geluti agar bisa meningkatkan penjualan melalui strategi pemasaran digital yang kian pesat perkembangannya.

Berbeda dengan pelatihan sebelumnya dengan jumlah peserta banyak, pelatihan ini hanya dibatasi 25 peserta. Hal ini dilakukan untuk menaati protokol kesehatan di masa pandemi yaitu dengan membatasi jarak dan menyesuaikan dengan luas ruang pelatihan.

Falahuddin menyebutkan, mereka juga merangkul developer aplikasi E-Commerce “UKM Connection” dalam pelaksanaan pelatihan ini. UKM-Connection adalah salah satu platform perdagangan retail online yang membantu para UMKM lokal  dan para mahasiswa yang telah memulai usaha dan memiliki produk dalam memasarkan produk mereka secara daring sehingga dapat menjangkau lebih banyak konsumen.

Antusiasme peserta juga terlihat tinggi selama pelaksanaan pelatihan. Mereka tertarik dengan perancangan aplikasi penjualan online yang disampaikan Kusnandar Zainuddin yang juga seorang developer piranti lunak dari Banda Aceh.

“Kami berharap pelatihan ini akan memotivasi para generasi muda untuk semakin berani memulai sebuah usaha serta memiliki kapasitas memadai. Kegiatan pengabdian ini akan terus kami lakukan pada masa yang akan datang baik dengan pola pelatihan dan juga pendampingan para pelaku usaha kecil dan mikro,” kata Fuadi.

Pelatihan ini merupakan bagian dari kegiatan pengabdian yang dilaksanakan oleh Prodi Ekonomi Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Unimal. [ayi]

 


Berita Lainnya

Kirim Komentar