UNIMALNEWS | Lhokseumawe - Program Studi (Prodi) Psikologi Fakultas Kedokteran Universitas Malikussaleh menggelar forum sharing dan diskusi dengan judul "Best Practices Pengelolaan Jurnal hingga Berindeks Sinta 1 dan Scopus", secara Hybrid melalui Zoom Meeting dan luring di ruang rapat Fakultas Kedokteran, Cunda, Lhokseumawe, Kamis (11/8/2022).
Sebanyak 175 peserta mengikuti kegiatan tersebut baik yang bergabung secara daring maupun datang langsung ke kampus. Para peserta yaitu perwakilan IAIN Lhokseumawe, STIKES Aceh Utara, UNIKI Cabang Lhokseumawe, serta para dosen Psikologi, Dekanat Fakultas Kedokteran, dan ketua OJS Unimal. Pemateri dalam kegiatan ini adalah Dr Baidi Bukhori yang merupakan editor in chief Jurnal Psikohumaniora yang sudah terindeks Sinta 1 dan Scopus pada tahun 2022.
Dekan Fakultas Kedokteran Unimal, dr Sayuti, SpBD (K) BD mengatakan, bahwa Unimal tidak hanya mewajibkan mahasiswa mempublikasikan hasil karyanya namun juga menyediakan wadahnya yaitu Jurnal Ilmiah.
“Pemateri akan membagikan pengalaman dalam mengelola jurnal ilmiah sehingga dapat terindeks Sinta 1 dan Scopus. Sebagai satu-satunya jurnal psikologi di Indonesia yang terindeks Scopus, saya berharap kedepan akan banyak jurnal psikologi lainnya yang segera menyusul terindeks Sinta 1 dan Scopus, khususnya Unimal,” katanya.
Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) Unimal, Dr. Daud berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan secara berkala yaitu kegiatan-kegiatan yang dapat memberi bekal kepada pengelola jurnal dan juga penulis jurnal ilmiah.
Ketua panitia yang merupakan editor in chief Jurnal Psikologi Terapan (JPT) Prodi Psikologi Unimal, Dr Hafnidar memandang penting forum silaturahmi seperti ini karena untuk menghasilkan karya besar dan diakui secara global seperti jurnal yg terindeks Sinta dan Scopus ini.
“Kerja sama dan kolaborasi antar jurnal ilmiah Psikologi di Indonesia itu sangatlah penting. Maka saya juga menginisiasi grup WA jurnal Sinta untuk terbinanya kerja sama tersebut,” ungkapnya.
Kegiatan itu juga dihadiri oleh ketua OJS (Open Journal Systems) Unimal, Nasrul MT, dan seluruh dosen di lingkungan fakultas setempat.[tmi]