Almuslim Siap Bersinergi dengan Universitas Malikussaleh

SHARE:  

Humas Unimal
Rektor Universitas Almuslim Peusangan, Bireuen, bersama rombongan bersilaturahim dengan Rektor Universitas Malikussaleh di Kampus Lancang Garam, Lhokseumawe, Kamis (10/12/2020). Foto: Bustami Ibrahim.

UNIMALNEWS | Lhokseumawe – Rektor Universitas Almuslim Peusangan, Bireuen, bersama rombongan melakukan silaturahim dengan Rektor Universitas Malikussaleh di Kampus Lancang Garam, Lhokseumawe, Kamis (10/12/2020).

Dalam kesempatan tersebut, Rektor Unimal Dr Herman Fithra Asean Eng menyatakan siap bekerja sama dengan Kampus Almuslim dalam bidang pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, peningkatan kualitas sumber daya manusia, program merdeka belajar, kewirausahaan, serta bidang-bidang lainnya.

Kesepakatan kedua kampus yang bertetangga itu disampaikan dalam silaturahim yang berlangsung penuh keakraban di ruang kerja Rektor Unimal di Kampus Lancang Garam. Dari Unimal hadir Kepala Program Pascasarjana Ilmu Manajemen (PPIM) Dr Marbawi, Ketua Program Magister Hukum Dr Yusrizal, Dekan Fakultas Kedokteran dr  Muhammad Sayuti Sp.B (K) BD, dan Kepala UPT Kehumasan Teuku Kemal Fasya.

Dari pihak Universitas Almuslim, selain dihadiri Rektor Dr Marwan Hamid, juga hadir Wakil Rektor 3, Dr Ir Saiful Hurri, Kepala Perpustakaan Rahmad MAP, serta Kepala Humas, Zulkifli M Kom.

Dalam kesempatan itu, Marwan Hamid menyampaikan harapan agar Almuslim bisa bekerja sama dengan Unimal dalam beberapa bidang seperti dalam pelaksanaan Kurikulum Merdeka. “Kalau memungkinkan, mahasiswa kami kuliah di Unimal yang memiliki fasilitas lebih lengkap,” ujar Marwan Hamid.

Selain itu, Universitas Almuslim merencanakan membuka S1 Kebidanan dan bisa bekerja sama dengan Fakultas Kedokteran Universitas Malikussaleh. Marwan Hamid menilai Unimal memiliki SDM dan fasilitas untuk membangun sinergitas di antara keduanya.

Herman Fithra menyatakan Unimal siap bekerja sama dengan Almuslim di dalam berbagai bidang sejauh tidak bertabrakan dengan peraturan yang berkaitan dengan kerja sama tersebut. “Di Unimal banyak mahasiswa dari berbagai daerah di Indonesia. Tentu tidak menjadi kendala kalau mahasiswa Almuslim yang dekat ikut perkuliahan di sini,” ujar Herman.

Mengenai kerja sama dengan Fakultas Kedokteran, Herman menyambut baik, apalagi tahun depan rumah sakit Unimal yang mangkrak selama beberapa tahun, akan dimulai lagi pembangunannya. “Setelah selesai, mahasiswa Almuslim juga bisa praktek di rumah sakit tersebut,” lanjut Herman.

Ia juga menyarankan agar pengembangan program studi baru di Almuslim nanti mempertimbangkan keberadaan prodi dimaksud di perguruan tinggi terdekat, seperti di Unimal, IAIN Malikussaleh, Politeknik Negeri Lhokseumawe, dan sebagainya agar setiap universitas memiliki spesifikasi tersendiri.

Kedua pihak sepakat mempelajari isi dari draf perjanjian kerja sama dan akan ditindaklanjuti dalam beberapa hari ke depan. Herman Fithra meminta Pembantu Rektor IV Bidang Kerja Sama untuk memproses perjanjian tersebut agar bisa segera diimplementasikan. [ayi]   


Berita Lainnya

Kirim Komentar