Mahasiswa Kkn 185 Edukasi Siswa SD Belajar Sambil Bermain

SHARE:  

Humas Unimal
Mahasiswa Kkn 185 Edukasi Siswa SD Belajar Sambil Bermain. Foto: Ist

UNIMALNEWS | Lhokseumawe - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pengabdian kepada Masyarakat (KKN-PPM) kelompok 185 Universitas Malikussaleh mengunjungi SDN 19 Banda Sakti di Desa Hagu Barat Laut, Lhokseumawe, Rabu (3/11/2021).

Mahasiswa yang berada dibawah bimbingan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), Muthmainnah MKom, diantaranya T.Ahmad Hilman, Muhril, M Rizki, M Iqram (Teknik Sipil), Cut Afra, Sara Indah Utami, Geubrina Mudhira, Uswatul Hasanah, Tasya Azrina, Raudatul Jannah (Ilmu Hukum).

Ketua Kelompok 185, T.Ahmad Hilman mengatakan, kegiatan ini dilakukan bertujuan agar anak SD di masa pandemi ini tidak bosan belajar dengan cara yang biasa, maka dari itu pihaknya memberi edukasi betapa asyiknya belajar sambil bermain.

“Kegiatan berjalan lancar karena turut dikoordinasi langsung oleh kepala sekolah, wakil kepala sekolah, dan dewan guru yang ada di sekolah tersebut,” katanya.

Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), Muthmainnah MKom menyampaikan agar setiap kegiatan yang dilakukan oleh mahasiswa bisa memberi dampak positif kepada orang lain dan masyarakat pada umumnya.

“Saya harap apa yang dilakukan di lokasi KKN bisa bermanfaat bagi masyarakat,” tutupnya.[tmi]


Berita Lainnya

Kirim Komentar