Dosen Pendidikan Bahasa Indonesia Unimal Gelar Program Desa Binaan Rumah Literasi

SHARE:  

Humas Unimal
Dosen Pendidikan Bahasa Indonesia Unimal Gelar Program Desa Binaan Rumah Literasi

UNIMALNEWS ?Lhokseumawe - Dosen Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Malikussaleh melakukan pengabdian dengan mengadakan kegiatan Program Desa Binaan Rumah Literasi Unimal Hebat di Gampong Hagu Barat Laut, Lhokseumawe, Minggu (14/11/2021).

Tim pelaksana pengabdian tersebut diketuai oleh Sayni Nasrah M.Pd. bersama dua anggota lainnya, yaitu Ririn Rahayu M.Pd. dan Dahrum M.Pd. Kegiatan yang mengusung tema “Penguatan Budaya Baca untuk Meningkatkan Kualitas Diri dan Bangsa” itu dihadiri oleh 50 anak PAUD/TK serta para ibu-ibu dari gampong setempat.

Ketua tim pengabdian , Sayni Nasrah mengatakan, kegiatan ini diadakan di bawah naungan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Malikussaleh yang bertujuan untuk memberi pelatihan dan praktek langsung kepada masyarakat akan pentingnya literasi dalam kehidupan. Beberapa program pengabdian yang dilaksanakan dalam kegiatan ini, yaitu memberdayakan rumah baca Hagu Barat Laut, pelatihan dan pendampingan manajemen literasi, program membaca cerdas, ibu cinta literasi dan prestasi anak cerdas.

Lanjutnya, program pertama, memberdayakan rumah baca Hagu Barat Laut dilaksanakan di awal pengabdian agar anak-anak Hagu Barat Laut memiliki tempat untuk membaca dengan memanfaatkan buku yang ada di Paud/TK desa dan juga memberdayakan buku warga (Rumah Baca Al Fhatir). Ditandai dengan penandatanganan MoU antara geuchik dan tim Unimal pada tanggal 23 oktober 2021. Program kedua, pelatihan dan pendampingan manajemen rumah baca. Kegiatan ini diberikan khusus kepada pengurus rumah baca, dan dilaksanakan pada tanggal 6 November 2021.

Program ketiga, yaitu membaca cerdas. Program ini dilaksanakan khusus untuk anak sekolah yang akan dikelompokkan berdasarkan pada tingkatan sekolah. Kegiatan ini dilakukan secara menyenangkan dengan memadukan belajar dengan games dan ice breaking, untuk menumbuhkembangkan minat baca siswa. Program ini dilaksanakan pada 7 November 2021.

Program keempat, yaitu ibu cinta literasi. Kegiatan ini dilaksanakan bagi para ibu-ibu mitra dalam rangka memotivasi anak-anak untuk gemar membaca, agar program membaca cerdas terealisasi dengan baik. Program ini dilaksanakan pada tanggal 13 November 2021.

Program kelima yaitu prestasi anak cerdas. Kegiatan ini merupakan acara puncak yaitu penganugerahan pembaca terbaik dan pembagian hadiah untuk perlombaan yang diadakan oleh tim penelitian. Program ini dilaksanakan pada tanggal 14 November 2021.

“Budaya baca harus digalakkan secara dini bagi generasi muda agar menjadi kebiasaan bagi generasi penerus bangsa untuk berpikir kritis, dan memiliki kemampuan nalar dalam memilah berbagai informasi yang beredar di media massa, sehingga tidak mudah tergiring oleh opini atau isu-isu yang kurang berfaedah,” ungkap Sayni Nasrah.[tmi]


Berita Lainnya

Kirim Komentar