Scenia Film Universitas Malikussaleh Gelar Pendidikan dan Pelatihan kepada Mahasiswa

SHARE:  

Humas Unimal
Scenia Film Universitas Malikussaleh Gelar Pendidikan dan Pelatihan kepada Mahasiswa

UNIMALNEWS | Lhokseumawe - Komunitas Scene in Atjeh (Scenia) Film Universitas Malikussaleh (Unimal) mengadakan pendidikan dan pelatihan mahasiswa  yang berlangsung di Wisma Pase Keude Aceh, Lhokseumawe, Sabtu (26/3/2022).

Ketua panitia, Mailis mengatakan, kegiatan ini mengangkat tema "Membangun Kreatifitas Generasi Muda Tanpa Batas Melalui Film" dengan tujuan agar mahasiswa lebih mengenal mengenai dunia perfilman.

“Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja Scenia Film yang menghadirkan empat pemateri mulai dari pembahasan mengenai sutradara, penulisan scenario, kamera, dan proses editing,” katanya.

Mailis menyebutkan, berharap dengan adanya kegiatan ini nantinya bisa menciptakan film-film yang kreatif dan menarik untuk masyarakat.

"Saya berharap melalui diklat ini, kedepan nya para peserta dapat menjadi penerus dan  sineas muda yang dapat menghasilkan karya-karya luar biasa dan membawa nama baik universitas Malikussaleh maupun Scenia film di tingkat nasional,” ungkapnya.

Ketua umum Scenia film, Rezky Maruli berharap agar para mahasiswa lebih antusias dalam berpartisipasi dan bergabung di komunitas scenia dan memiliki semangat untuk mendalami dunia perfilman.

“Semoga kegiatan-kegiatan diklat seperti ini akan terus berjalan untuk kedepannya, dan para peserta mendapatkan ilmu mengenai  dunia perfilman serta mampu mengaplikasikan ke dalam dunia perfilman,” tutup Rezky.[tmi]


Kirim Komentar