Momentum Magang Mahasiswa Prodi Ilmu Politik di Tahun Pemilu

SHARE:  

Humas Unimal
Program Studi Ilmu Politik Universitas Malikussaleh mengirimkan mahasiswa untuk magang pada Kantor Panwaslih Kota Lhokseumawe, Aceh, Rabu (12/10/2022). Foto: Ist.

UNIMALNEWS | Lhokseumawe – Program Studi Ilmu Politik Universitas Malikussaleh mengirimkan mahasiswa untuk melaksanakan kegiatan magang pada Kantor Panitia Pengawas Pemilihan atau Panwaslih Kota Lhokseumawe, Aceh, Rabu (12/10/2022).

Mahasiswa magang diantarkan langsung Ketua Jurusan Ilmu Politik dan Ilmu Komunikasi, Bobby Rahman, M.Si dan Ketua Program Studi Ilmu Politik Teuku Muzaffarsyah, M.A.P. Kedatangan dosen dan mahasiswa Ilmu Politik tersebut disambut oleh Ketua Panwaslih Kota Lhokseumawe, Teuku Zulkarnaen, anggota komisioner Sofia Annisa dan Dedy Syahputra beserta jajaran di kantor Sekretariat Panwaslih Kota Lhokseumawe.

Teuku Zulkarnaen dalam sambutannya mengatakan lembaga yang dipimpinnya dengan senang hati menerima setiap mahasiswa yang magang. Disamping memiliki tugas pokok dan fungsi dalam hal pengawasan pemilihan umum, Panwaslih juga memiliki tanggung jawab moral untuk ikut membantu lembaga pendidikan dalam meningkatkan kapasitas peserta didik.

“Khususnya berkenaan dengan peningkatan pemahaman tentang proses pengawasan pemilihan umum dan menyiapkan generasi harapan bangsa yang akan menggantikan generasi saat ini ke depannya,” ujar Teuku Zulkarnaen.

Menurut Bobby Rahman, magang merupakan salah satu kegiatan dari program Merdeka Belajar dan Kampus Merdeka yang dalam beberapa tahun terakhir terus digalakkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Pendidikan Tinggi.

Kegiatan magang bertujuan untuk memberikan nuansa pembelajaran baru bagi mahasiswa dan memberikan kesempatan mahasiswa untuk dapat belajar langsung secara empiris, terutama mengenai proses pengawasan pemilihan umum.

"Panwaslih atau Bawaslu merupakan server pengawasan pada proses pemilu khususnya di Lhokseumawe,” ujar Bobby seraya berterima kasih karena Panwaslih Kota Lhokseumawe  menerima kehadiran mahasiswa magang selama satu semester ke depan.

Magang kali ini dinilai tepat waktunya oleh ketua Panwaslih Kota Lhokseumawe, karena saat ini Panwaslih Kota Lhokseumawe sedang melaksanakan tahapan persiapan pemilu jelang Pemilu Serentak di tahun 2024.

Para mahasiswa nantinya akan berperan aktif dalam setiap kegiatan Panwaslih dan harapannya setiap mahasiswa mendapatkan pengalaman berharga yang mungkin tidak didapatkan dalam proses pembelajaran di kelas.

Mahasiswa peserta magang dari Prodi Ilmu Politik yang bernama Afwadi S. dan Lala Gita Natasya nantinya akan bergabung dengan peserta magang yang lain, yang telah lebih dahulu bergabung di Kantor Panwaslih Kota Lhokseumawe. [ayi]

Baca juga: Mahasiswa Ilmu Politik ikut Pelatihan Public Speaking

 


Kirim Komentar