Mahasiswa KKN-PPM 83 Berpartisipasi Dalam Posyandu Lansia

SHARE:  

Humas Unimal
Mahasiswa KKN-PPM 83 Berpartisipasi Dalam Posyandu Lansia. Selasa (8/11/2022). Foto;ist

UNIMALNEWS | Lhoksukon – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PMM) Kelompok 83 Universitas Malikussaleh ikut serta dalam kegiatan Posyandu Lansia yang rutin dilaksanakan setiap seminggu sekali di Gampong Blang Seureukuy, Kecamatan Syamtalira Bayu, Kabupaten Aceh Utara, Selasa (8/11/2022).

Ketua KKN-PPM 83 T Fajri Helna menyampaikan, kegiatan ini dilaksanakan di meunasah gampong Blang seureukuy, terlihat para Lansia juga sangat antusias untuk berhadir dan melakukan berbagai pengecekan kesehatan di POSYANDU tersebut.

‘’Kami para mahasiswa KKN bertugas untuk mendata Masyarakat Lansia yang berhadir dan juga mengecek tensi darah, gula darah, lingkar pinggang serta menimbang berat badan. Guna untuk memenuhi kebutuhan dan keperluan data PUSKESMAS yang ada di gampong Blang Seureukuy. Masyarakat juga memberikan apresiasi dan ucapan terimakasih karena telah dibantu serta difasilitasi oleh desa untuk melakukan pengecekan kesehatan secara rutin. Ini merupakan bukti nyata kepedulian Kepala Desa dan perangkat desa terhadap kesehatan dan kesejahteraan masyarakat’’ ujarnya.

Sementara itu Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) KKN-PPM kelompok 83 Hamdiah M.Si, ‘’setelah kegiatan Posyandu Lansia ini selesai, juga diberikan berbgai nutrisi tambahan seperti buah-buahan, sayur-sayuran untuk dibawa pulang sebagai tambahan untuk persediaan makanan dirumah. Selain itu juga diberikan obat-obatan sesuai dengan kebutuhan dan keluhan yang disampaikan’’ tutupnya. [rky]


Berita Lainnya

Kirim Komentar