Mahasiswa KKN 127 Berpartisipasi dalam Pembelajaran Anak PAUD Putra Putri Bangsa

SHARE:  

Humas Unimal

UNIMALNEWS | Lhoksukon - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Universitas Malikussaleh Kelompok 127 turut berkontribusi pada pembelajaran bersama anak Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Putra Putri Bangsa di Gampong Krueng Matee, Kecamatan Samudera, Kabupaten Aceh Utara, Jumat (11/11/2022). 

Sekretaris KKN-PPM Kelompok 127, Muhammad Mahendra menyampaikan bahwa berkunjung ke PAUD Putra Putri Bangsa di  Krueng Matee merupakan salah satu bentuk partisipasi bersama anak desa dengan mengajak mereka untuk belajar sambil bermain, memberikan edukasi dan beberapa permainan yang menyenangkan sehingga mereka tertarik untuk semangat belajar. 

“Guru PAUD Putra Putri Bangsa menyambut gembira kehadiran mahasiswa KKN, juga ingin kami ikut andil dalam kegiatan pembelajaran di PAUD ini dan ikut membantu dalam menumbuhkan suasana yang aktif, kreatif dan inovatif kepada anak-anak di kelas”, ungkap Mahendra. 

Ia menyebutkan, perencanaan pembelajaran kami lakukan dengan jadwal seminggu sekali secara rutin di PAUD. Pada pertemuan awal hari ini mengawalinya dengan perkenalan dan beberapa kegiatan lainnya ke depan hingga pertemuan terakhir kami berencana untuk mengadakan lomba kepada mereka, anak-anak di PAUD Putra Putri Bangsa Desa Krueng Matee. 

KKN PPM Kelompok 127 Unimal, terdiri dari 16 mahasiswa dari berbagai jurusan. Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), Khairina MSi, menyampaikan bahwa dengan ikut serta mahasiswa dalam mengajar di PAUD ini diharapkan dapat memberikan ilmu yang bermanfaat dan menumbuhkan rasa semangat belajar untuk anak-anak supaya semakin berkembang. Adapun mahasiswa tersebut antara lain Mauli Zahara (Akuntansi), Khaula Zuhra (Ekonomi Syariah), Rouzatul Fitriah (Manajemen), Aulia Rachmat (Administrasi Publik), Ratna Dewi Saputri (Administrasi Publik), Fitriani (Antropologi), Yuliya Pramesti (Sosiologi), Rosmiati (Kedokteran), Irfan Saputra Siregar (Agribisnis), Nadya Karisda Siregar (Agroekoteknologi), Cut Alya Yustika (Sistem Informasi), Muhammad Aulia Amru (Teknik Elektro), Muhammad Mahendra (Teknik Kimia), Salma Salsabila (Administrasi Publik), Fatnia (Teknik Kimia) dan Qashmal Alfarisin (Teknik Sipil).[tmi]


Kirim Komentar