Koordinator MBKM Universitas Malikussaleh jadi Pemateri di Workshop Penulisan PKM 2023

SHARE:  

Humas Unimal
Koordinator MBKM Universitas Malikussaleh jadi Pemateri di Workshop Penulisan PKM 2023

UNIMALNEWS | Banda Aceh - Koordinator Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM)  Universitas Malikussaleh, Prof Dr M. Sayuti IPM menjadi pemateri di Workshop penulisan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) yang berlangsung di Hotel The Pade Banda Aceh, Selasa (21/2/2023).

 

Kegiatan tersebut diadakan selama tiga hari (20-22/2/2023) dihadiri oleh 50 mahasiswa dari 35 PTS di bawah  Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi  (LLDIKTI) III. Acara ini dibuka oleh kepala bagian umum LLDIKTI XIII, Drs M. Najib MPd.

Menurut Zainal Abidin MM selaku ketua panitia mengatakan, PKM merupakan salah satu kompetisi tahunan mahasiswa untuk meningkatkan kompetensi mahasiswa sesuai dengan bidang masing masing. Tujuan dari program PKM ini adalah untuk mempersiapkan sumber daya mahasiswa yang berorientasi ke masa depan dengan transformasi Pendidikan Tinggi sehingga menjadi lulusan yang unggul, kompetitif, adaptif, fleksibel, produktif, berdaya saing dengan karakter Pancasila, serta memandu mahasiswa menjadi pribadi yang tahu dan taat aturan, kreatif dan inovatif, objektif dan kooperatif dalam membangun keragaman intelektual serta pengakuan SKS.

“Program ini akan didanai dan akan diberikan insentif bagi mahasiswa yang lolos di tingkat nasional, dan akan berkompetisi hingga ke Pimnas (Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional). Agar bisa lolos, LLDIKTI XIII membuat salah satu kegiatan workshop penulisan proposal PKM ini,” katanya.

Pada kesempatan itu, Prof M. Sayuti menyampaikan materi tentang Peran Dosen Pendamping dan Praktik Baik Pengelolaan Dana Program Kreativitas Mahasiswa. “Peran dosen pendamping sangat menentukan kualitas proposal, makanya di program PKM tidak disebutkan dosen pembimbing, melainkan dosen pendamping,” ungkapnya.

Prof Sayuti menambahkan, PKM dikelompokkan menjadi 2 skema yakni skema  PKM Pendanaan ada 8 bidang yaitu PKM Riset Eksakta, PKM Riset Sosial Humaniora, PKM Kewirausahaan, PKM Pengabdian Kepada Masyarakat, PKM Penerapan Iptek, PKM Karsa Cipta, PKM Karya Inovatif, dan PKM Video Gagasan Konstruktif. Kemudian PKM Insentif ada 2 bidang yaitu  PKM Gagasan Futuristik Tertulis dan PKM Artikel Ilmiah. 

“Masing-masing bidang ini memiliki iuaran yang berbeda, sehingga para mahasiswa dan dosen pendamping diharapkan tidak salah memilih skema dalam mengusulkan ide kreatifnya. Kemudian juga para mahasiswa diharapkan bisa memahami panduan secara keseluruhan, misalnya tipe huruf, jarak teks paragraph, ukuran kertas hingga batas kanan kiri, kanan, atas bawah harus sesuai dengan arahan panduan, serta posisi halaman dan anggaran biaya,” jelasnya.

Selama workshop, para pemateri akan mereview proposal mahasiswa selama 3 hari dan diharapkan usulan proposal mahasiswa dibawah LLDIKTI XIII tahun 2023 banyak yang didanai dan masuk hingga ke Pimnas.[tmi]


Kirim Komentar