Magister Sosiologi Unimal Bahas Perubahan Masyarakat Pasca Covid-19

SHARE:  

Humas Unimal
Magister Sosiologi Unimal Bahas Perubahan Masyarakat Pasca Covid-19

 

UNIMALNEWS | Lhokseumawe - Program Studi Magister Sosiologi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Malikussaleh adakan kuliah tamu tentang Perubahan Sosial Budaya pada Masyarakat Indonesia Pasca Covid 19 melalui Zoom Meeting, Sabtu (20/5/2023).

Kuliah tamu yang dihadiri oleh mahasiswa Prodi Magister Sosiologi dan mahasiswa sarjana di lingkungan Fisipol ini dibuka langsung oleh Kaprodi Magister Sosiologi, Prof Dr Suadi dengan mengundang narasumber yaitu Dosen Departemen Antropologi FISIP Universitas Padjadjaran Bandung, Junardi Harahap PhD.

Ketua Program Studi Magister Sosiologi, Prof Dr Suadi dalam sambutan nya menyampaikan, pada kesempatan ini mahasiswa diharapkan mampu membangun diskusi tentang perubahan budaya pada masyarakat Indonesia pasca Covid 19.

"Dalam kuliah ini kita nanti bisa mendiskusikan isu-isu yang cukup penting terutama tentang bagaimana kehidupan masyarakat pasca Covid 19," ungkapnya.

Dosen Pengampu Mata Kuliah Perubahan Sosial di Magister Sosiologi, Dr Ibrahim Chalid MSi menyampaikan, kuliah di Sosiologi Fisipol Universitas Malikussaleh terasa kuliah di banyak Universitas di Indonesia.

"Betapa tidak, banyak Dr dan Profesor dari berbagai kampus dihadirkan satu persatu dalam setiap pertemuan perkuliahan," Katanya.

 Jasmanidar Zega, mahasiswa Magister Sosiologi Unimal menambahkan, dengan kuliah tamu ini, maka bisa membuka cakrawala berpikir semua mahasiswa di lingkungan Sosiologi.

“Setidaknya kita tahu bagaimana kemampuan dan strategi mengajar dosen kampus luar dalam memberi materi, agar betul-betul terserap oleh mahasiswa, pastilah mereka juga mengajar di kampusnya begitu juga," tambahnya.[tmi]


Berita Lainnya

Kirim Komentar