Ini Harapan Masyarakat Cot Leupee Kepada Mahasiswa KKN 13 Unimal

SHARE:  

Humas Unimal
Ini Harapan Masyarakat Cot Leupee Kepada Mahasiswa KKN 13 Unimal

UNIMALNEWS | Krueng Geukueh - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Kelompok 13 Universitas Malikussaleh menghadiri pertemuan yang dibuat khusus oleh Geuchik Gampong Cot Leupee, Zamali dengan masyarakat dalam rangka penyambutan kedatangan mahasiswa KKN 13 di Meunasah Gampong Cot Leupee, Kecamatan Nisam, Aceh Utara (23/5/2023).

Penyambutan kelompok KKN-PPM ini sebelumnya telah didampingi oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), Rizka Mulyana MAdv Eng untuk menjumpai Zamali di hari kedatangan kelompok KKN 13 sebagai perantara komunikasi awal mahasiswa dengan tokoh masyarakat setempat. Pertemuan ini dihadiri oleh perwakilan setiap keluarga dan tokoh tokoh penting di gampong tersebut.

Syukron Zajylah Siregar mentakan, penyambutan berlangsung hangat diawali dengan perkenalan tiap anggota KKN dan penyampaian rencana program kerja multidisiplin ilmu sebagai media penerapan pengetahuan tiap anggota sesuai bidang masing masing. Program ini didukung penuh oleh tokoh-tokoh masyarakat setempat yang diwakili oleh Imum chik.

“Warga disini sangat bangga karena gampongnya terpilih menjadi salah satu lokasi KKN, harapan warga pada kami untuk bisa meningkatkan pemikiran masyarakat dan mengembangkan potensi yang ada dengan tetap menjunjung adat istiadat,” katanya.

Zamali menyebutkan, pertemuan ini akan menjadi pertanda dari hubungan silaturahmi antara mahasiswa KKN 13 dengan masyarakat Gampong Cot Leupee.

“Kehadiran Mahasiswa menjadi peluang perubahan desa, semoga hal ini dapat terwujud di tangan mahasiswa”, tutupnya.[tmi]


Berita Lainnya

Kirim Komentar