UNIMALNEWS | Bukit Indah - Lingkaran Kerabat Antropologi Universitas Malikussaleh (LingKA Unimal) menjalankan kegiatan "Gerakan Antropologi Bersih" yang merupakan salah satu program kerjanya. Kegiatan tersebut dilakukan di Prodi Antropologi, Jalan Sumatera, Kampus Bukit Indah, Kota Lhokseumawe, Jum'at (15/9/2023).
Berdasarkan rilis yang diterima Unimalnews, kegiatan ini juga untuk mengajak seluruh mahasiswa Prodi Antropologi untuk saling menjaga kebersihan bersama di sekitar lingkungannya.
Ketua LingKA, Indah Safira mengatakan kegiatan gerakan bersih ini merupakan salah satu program kerja defisi pengembangan akademik. “Kami berusaha mempraktikkan budaya gotong royong bersama, selain itu kami juga melakukan perawatan pada lingkungan seperti penataan pohon, membersihkan selokan, membentuk sirkulasi ruang yang nyaman dan menata taman di belakang Prodi Antropologi,” terang Indah.
Sementara itu salah satu dosen antropologi, Dr Ibrahim Chalid mengatakan bahwa kegiatan seperti ini harus terus dijalankan setiap bulannya.
"Penanam bunga-bunga juga perlu diadakan, agar Prodi Antropologi tampak lebih indah dan asri. Budidaya ikan lele juga harus dimulai kembali, agar kita punya sesuatu yang bisa dikonsumsi bersama-sama,” ungkap Ibrahim.
Ibrahim juga berpesan jika sudah terlaksana secara rutin, LingKA dapat membuat jadwal piket agar program ini terus berjalan secara sistematis ke depan. “Kita sangat mendukung semua yang dilakukan oleh mahasiswa dan kami berharap mereka terus kompak dan saling berkerjasama,” pungkasnya. [fzl]