Dosen Kelautan Unimal Desain Keramba untuk Budidaya Tiram di Kecamatan Muara Batu

SHARE:  

Humas Unimal
Dosen Kelautan Unimal Desain Keramba untuk Budidaya Tiram di Cot Seurani

 

UNIMALNEWS | Krueng Geukueh - Sejumlah dosen dari Program Studi Ilmu Kelautan Universitas Malikussaleh melakukan pengabdian dengan menerapkan Inovasi Desain Keramba untuk Budidaya Tiram dalam meningkatkan ekonomi masyarakat pesisir Gampong Cot Seurani Kecamatan Muara Batu, Aceh Utara, Kamis (26/10/2023).

Ketua Pengabdian, Imamshadiqin MSi mengatakan, kegiatan pengabdian masyarakat merupakan salah satu pilar tri dharma perguruan tinggi yang bertujuan untuk membantu masyarakat sebagai bentuk kontribusi perguruan tinggi untuk menerapkan pendidikan dan teknologi bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat. 

“Ini merupakan salah satu kegiatan pengabdian masyarakat yang dilakukan oleh Prodi Ilmu Kelautan Fakultas Pertanian yaitu dengan menerapkan Inovasi Desain Keramba Untuk Budidaya Tiram dalam Meningkatkan Ekonomi Masyarakat Pesisir Gampong Cot Seurani, Aceh Utara,” katanya.

Imamshadiqin menyebutkan, acara pengabdian tersebut bersumber dari dana Penerima Negara Bukan Pajak (PNBP)  Unimal tahun 2023 yang dimulai dengan melakukan survey dan wawancara dengan perangkat gampong dan masyarakat pesisir Gampong Cot Seurani yang berprofesi sebagai nelayan terkait pelaksanaan kegiatan ini. 

“ Pada kesempatan itu kami memaparkan tentang inovasi Desain Keramba Untuk Budidaya Tiram di Wilayah Pesisir. Desain Keramba yang dibuat menggunakan pipa Paralon dan ban mobil bekas. Setelah acara sosialisasi dilanjutkan dengan mengajarkan cara membuat desain keramba tiram kepada masyarakat,” ungkap Imam.

Lanjutnya, setelah itu dilakukan penurunan keramba tiram ke wilayah pesisir gampong setempat. Acara penurunan keramba tiram dihadiri oleh Sekcam Muara Batu, Muhammad Isa, perangkat gampong, masyarakat nelayan, seluruh tim Pengabdian dan mahasiswa yang terlibat. 

“Diharapkan contoh keramba tiram yang sudah diturunkan oleh tim pengabdian ke laut dapat menghasilkan pertumbuhan tiram yang baik sehingga ke depan dapat dikembangkan lebih banyak lagi keramba oleh masyarakat setempat,” tutur Imam.

Geuchik Gampong Cot Seurani, Fajri menyampaikan, gampong Cot Seurani merupakan wilayah yang berbatasan langsung dengan Selat Malaka. Potensi tiram di desa ini sangat menjanjikan, akan tetapi belum ada pemanfaatan oleh masyarakat. 

“Kami sangat berterima kasih adanya kegiatan ini dapat memberikan kontribusi yang nyata bagi masyarakat dalam mengembangkan potensi tiram di wilayah Gampong Cot Seurani,” pungkasnya.[tmi]


Kirim Komentar