Mahasiswa Fakultas Teknik Unimal Laksanakan Desbimktek di Bener Meriah 

SHARE:  

Humas Unimal
Sesi foto bersama dalam acara pembukaan Desbimktek di Gedung Empu Beru, Bener Meriah, Rabu (24/01/2024). Foto: Ist.

UNIMALNEWS | Bener Meriah - Sebanyak 109 mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Malikussaleh menjadi volunteer untuk melakukan pengabdian kepada masyarakat di Kabupaten Bener Meriah. 

Dari rilis yang diterima Unimalnews, Sabtu (27/1/2024), pengabdian ini dinamakan dengan Desbimktek (Desa Binaan Mahasiswa Teknik), yang dilakukan selama satu bulan.

Kegiatan pembukaan Desbimktek berlangsung di Gedung Empu Beru, Bener Meriah, Rabu (24/01/2024). Hadir pada kegiatan tersebut, PJ Bupati Bener Meriah, Drs Haili Yoga MSi, Asisien PJ, Samusi Purnawira Dade MSi, dan Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Susnaini SAg. Selain itu, hadir mewakili Universitas Malikussaleh, Dekan Fakultas Teknik, Dr Muhammad Daud, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Ahmad Nayan MT, perwakilan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Teknik, dan mahasiswa.

Pj Bupati, Haili Yoga, dalam sambutannya menyampaikan bahwa program kerja utama dari Desbimtek ini sudah sejalan dengan program Pemkab Bener Meriah di tahun 2024 tentang bagaimana menangani sampah.

"Program kerja utamanya adalah membawa alat teknologi tepat guna beberapa diantaranya Pengupas kulit kopi, Biogas biodigester, Pelebur sampah plastik dan yang terakhir yaitu alat pencacah sampah," terangnya.

Sementara itu, Dekan Fakultas Teknik, Dr Muhammad Daud mengatakan bahwa kegiatan ini menyoroti Tri Dharma Perguruan Tinggi, dengan agenda pengabdian dan desa bimbingan teknis sebagai fokus utama.  

"Dengan membawa 4 teknologi tepat guna yang akan disosialisasikan di 9 Desa Kecamatan Bandar selama sebulan ke depan, kegiatan ini akan dikonversikan pada Mata Kuliah KKN, dengan disertai dosen pembimbing lapangan," sebutnya.

Tambahnya, kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari MoU antara Universitas Malikussaleh dengan Pemkab Bener Meriah yang telah ditandatangani oleh Rektor dan Plt Bupati Bener Meriah pada dua tahun silam. "Dan tahun ini, kegiatan Desbimtek sudah berjalan dua kali, dalam hal ini sudah jilid 2," ungkapnya.

Muhammad Alwi selaku Ketua BEM Fakultas Teknik mengatakan bahwa  kegiatan ini merupakan salah satu program kerja dari bidang Humas, Riset dan Teknologi di struktur kerja BEM.  

“Rasa terimakasih kami kepada Pemkab Bener Meriah dan harapannya agar kegiatan Desbimtek ini terus berlangsung setiap tahunnya serta tetap menjalin kerjasama dengan Bener Meriah. Harapan kami, tentu melalui program ini, ilmu yang kami dapatkan di bangku kuliah dapat kami implementasikan kepada masyarakat," pungkasnya.

Terkait lokasi Desbimktek, terdapat sembilan desa yang akan menjadi lokasi yaitu Desa Beranun Teleden, Desa Tawar Sedenge, Desa Pondok Baru, Desa Bahgie Bertona, Desa Kala Nempan, Desa Pondok Ulung, Desa Suku Wih Ilang, Desa Pondok Gajah, Desa Makmur Sentosa. [fzl]


Berita Lainnya

Kirim Komentar