BEM Fakultas Pertanian Unimal Bagi Takjil dan Salurkan Donasi untuk Anak Panti Asuhan

SHARE:  

Humas Unimal
BEM Fakultas Pertanian Bagi Takjil dan Salurkan Donasi untuk Anak Panti Asuhan

UNIMALNEWS | Lhokseumawe - Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Pertanian Universitas Malikussaleh berbagi takjil sekaligus menyalurkan donasi untuk anak Panti Asuhan STIKES Muhammadiyah Lhokseumawe, Sabtu (30/3/2024).

Ketua Pelaksana, Yohanes Purba mengatakan, kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat dan rasa kasih sayang kepada anak-anak panti asuhan sehingga BEM Fakultas Pertanian berinisiatif mengumpulkan dana untuk kegiatan tersebut dengan tema “Mari Meraih Keberkahan di Bulan Ramadhan dengan Bersedekah”.

“Bentuk kegiatan ini adalah berbagi takjil di jalan kepada masyarakat yang membutuhkan  dan pemberian donasi kepada 24 anak panti asuhan. Adapun donasi yang diberikan berupa 3 kotak baju layak pakai dan Sembako,” katanya.

Sementara Ketua BEM FP Unimal , M. Fazli menyampaikan kegiatan tersebut merupakan salah satu program kerja kolaborasi antara Departemen Agama dan Departemen Sosial Lingkungan Hidup. “ Kita berharap dengan terbaginya takjil dan tersalurkan donasi ini dapat menjadi langkah awal untuk mewujudkan rasa kepedulian organisasi di lingkungan masyarakat dan sebagai salah satu penerapan Tridharma Perguruan tinggi yaitu pengabdian kepada masyarakat,” ungkapnya.

Tambahnya, sumber dana yang dihasilkan pada kegiatan ini yaitu sumbangan dari dosen dan alumni Fakultas Pertanian dan juga pengumpulan donasi secara online pada 25-29 Maret 2024.

Di kesempatan tersebut, Nasib yaman selaku Pengurus panti asuhan menyampaikan terima kasih kepada BEM FP Unimal yang telah memberikan bantuan kepada anak-anak panti.[tmi]


Berita Lainnya

Kirim Komentar