UNIMALNEWS | Reuleut — Sejumlah dosen Universitas Malikussaleh (Unimal) melaksanakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) di delapan desa binaan. Kegiatan ini berlangsung dari bulan Juli hingga Agustus 2024 yang merupakan bagian dari pelaksanaan salah satu kewajiban Tri Dharma Perguruan Tinggi.
Ketua kegiatan, Tgk Zarkasyi MHI, menjelaskan bahwa kegiatan ini diikuti oleh perwakilan dari delapan gampong binaan Unimal, yakni Reuleut Timu, Reuleut Barat, Paya Gaboh, Cot Keumuneng yang berada di Kabupaten Aceh Utara. Kemudian Blang Pulo, Uteunkot, dan Lancang Garam di wilayah Kota Lhokseumawe.
“Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kemampuan masyarakat, terutama perangkat gampong, dalam tata cara tajhiz mayyit yang benar sesuai dengan tuntunan Rasulullah SAW. Banyak gampong mengalami kekurangan kader yang mampu melaksanakan tajhiz mayyit,” katanya.
Pengabdian ini adalah bagian dari Program PkM pada Skema Pengabdian Pemberdayaan Masyarakat yang didanai oleh dana DIPA Universitas Malikussaleh Tahun 2024. “Kami berterima kasih kepada LPPM Universitas Malikussaleh yang telah memberikan kesempatan kepada kami untuk melaksanakan kegiatan ini,” tutur Tgk Zarkasyi.
Kegiatan ini dipandu langsung oleh Tgk Ibrahim Asamad dengan didampingi oleh Tgk Zarkasyi. Selama kegiatan, Tgk. Ibrahim menjelaskan secara detail tata cara tajhiz mayyit dan memberikan contoh langsung yang kemudian dipraktekkan oleh para peserta. Salah satu peserta, Tgk Syafi'i dari Gampong Reuleut Barat, mengungkapkan kegembiraannya mengikuti kegiatan ini dan menekankan pentingnya pelatihan seperti ini untuk terus dilakukan di semua desa karena kurangnya kader desa yang terlatih dalam tajhiz mayyit.
Rektor Universitas Malikussaleh, Prof Dr Herman Fithra Asean Eng memberikan apresiasi terhadap kegiatan ini. “Kegiatan ini merupakan bukti nyata kehadiran Unimal bagi masyarakat sekitar,” tutupnya.[tmi]