UNIMALNEWS | Lhokseumawe – Sebagai bagian dari tridarma perguruan tinggi, sejumlah dosen Universitas Malikussaleh melaksanakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) berupa pelatihan dan pendampingan pembelajaran digital bagi guru MTsN I Lhokseumawe. Kegiatan ini berlangsung di laboratorium komputer MTsN I pada Selasa-Kamis (6—8/08/2024).
Dalam rilis yang dikirimkan kepada Unimalnews Rabu (14/08/2024), Rizki Suwanda MKom selaku ketua tim mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan pengetahuan guru dalam menggunakan alat atau media digital yang mampu menunjang interaksi proses pembelajaran.
“Melalui pelatihan dan pendampingan ini, diharapkan guru mampu mengimplementasikan penggunaan teknologi dalam menyiapkan materi-materi pengajaran yang interaktif, kreatif dan inovatif,” terang Rizki.
Dalam kegiatan ini, peserta mendapatkan pelatihan dari tiga orang narasumber yang menyajikan topik yang berbeda. Adapun yang menjadi pemateri dalam kegiatan ini adalah Tulus Setiawan MPd.Si (Dosen Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan) yang menyampaikan materi ‘Pembelajaran Digital Masa Kini’; Said Fadlan Anshari MKom dan Rizki Suwanda MKom (Dosen Fakultas Teknik) yang masing-masing memberikan materi tentang ‘Pemanfaatan Teknologi Media Digital Dalam Proses Belajar dan Mengajar’ dan ‘Media Game Pembelajaran Interaktif’.
Kepala MTsN 1 Lhokseumawe , Husni MPd mengapresiasi kegaiatan PkM yang dilaksanakan bagi guru di sekolahnya. Menurutnya, kegiatan ini sangat bermanfaat dan memberikan banyak pengetahuan baru dalam upaya peningkatan proses belajar mengajar berbasis digitalisasi di MTsN 1 Lhokseumawe.
“Semoga program kerja sama ini tidak berhenti di sini. Kami sangat berharap adanya kegiatan tindak lanjut dari bimbingan teknis yang telah diberikan mengingat kemampuan menggunakan teknologi untuk pembelajaran merupakan suatu tuntutan yang sangat besar saat ini,”harap Husni.
Dalam kegiatan ini juga turut dilakukan penandatanganan kerja sama antara Universitas Malikussaleh dan MTsN 1 Lhokseumawe. Selain Rizki Suwanda, Tulus Setiawan, dan Said Fadlan Anshari, dosen lainnya yang terlibat dalam pengabdian ini adalah Dr Muhammad Daud, Rizki Putra Phonna MKom dan Syibral Malasyi MT serta melibatkan beberapa orang mahasiswa. [kur]