Unimal Lakukan Tes Urin Bagi Dosen

SHARE:  

Humas Unimal
Salah satu dosen Unimal sedang mengisi biodata diri di Klinik Kesehatan Unimal, Kampus Bukit Indah, Kota Lhokseumawe. Foto: Bustami Ibrahim.

UNIMALNEWS | Bukit Indah - Dalam rangka implementasi aksi pencegahan deteksi dini penyalahgunaan narkotika dan prekursor narkotika, Universitas Malikussaleh menggelar tes urin bagi dosen di lingkungan fakultas, Kamis (14/11/2024).

Kegiatan tersebut adalah tindak lanjut dari Surat Sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor 11388/A.A1/PR.06.00/2024 tentang Rencana Aksi Nasional Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika dan Prekusor Narkotika (P4GN) Tahun 2024.

Tes urin tersebut dilakukan di Klinik Kesehatan Unimal yang berada di Kampus Reuleut dan Kampus Bukit Indah. 

Mauludi MSP selaku Ketua Satgas P4GN Unimal mengatakan bahwa tes urin ini diikuti oleh 631 orang dosen yang ada di Unimal.

"Kegiatan ini adalah aksi nasional, karena setiap perguruan tinggi negeri di Indonesia harus melakukan pengecekan ini dan Unimal salah satu yang saat ini sedang kita laksanakan," terangnya.

Ia juga menerangkan pada tanggal 18 November 2024 mendatang, pengecekan urin akan dilakukan pada tenaga kependidikan (Tendik).

"Nanti semua Tendik di Unimal harus melakukan cek urin secara gratis di Klinik kita. Ada sekitar 500 orang Tendik yang telah kita catat untuk melakukan pengecekan," ungkapnya.

Mauludi juga mengungkapkan bahwa Rektor Unimal telah membentuk Satgas P4GN paska dikeluarkannya surat Sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi tersebut.

"Satgas P4GN Unimal telah dibentuk melalui SK Rektor. Tugas kami mengkoordinir aksi nasional pencegahan deteksi dini penyalahgunaan narkotika dan prekursor narkotika, seperti yang kita laksanakan hari ini," tambahnya.

"Semoga pengecekan urin ini berjalan dengan lancar dan kita doakan para dosen mendapatkan hasil negatif semua. Ini adalah pembuktian kita bersama bahwa kampus Unimal merupakan kampus Zero Narkoba atau tanpa kasus sedikit pun," tutupnya.

Dari pantauan Unimalnews, Klinik Kesehatan Unimal dipadati oleh para dosen yang ingin melakukan pengecekan urin secara gratis di dua lokasi. [fzl]


Berita Lainnya

Kirim Komentar