UNIMALNEWS | Bukit Indah - Pusat Studi Migas Center Universitas Malikussaleh bersama Mubadala Energy gelar Sharing Session dan buka puasa yang berlangsung di Aula Cut Mutia, Kampus Bukit Indah, Kota Lhokseumawe, Rabu (12/3/2025).
Acara tersebut dihadiri oleh puluhan mahasiswa dan perwakilan dari Mubadala Energy, dengan mengusung tema "Meningkatkan Literasi Industri Hulu Migas dan Membekali Generasi Muda untuk Sukses di Dunia Kerja".
Ketua Migas Center Unimal, Dr Muhammad Fadil dalam sambutannya menyampaikan acara ini sudah dirangkai sebelum Ramadhan.
"Acara ini dikhususkan sebagai agenda kuliah untuk mahasiswa sehingga mahasiswa mendapatkan ilmu baru terkait perminyakan dan gas," terangnya.
Ia juga mengatakan bahwa di Unimal sendiri belum ada Prodi yang berfokus pada ilmu ini perminyakan.
"Namun jika kita lihat, di Lhokseumawe ada perusahaan-perusahaan perbinyakan sehingga kita perlu memahami dan mempelajari terkait segala hal yang berkaitan dengan minyak, seperti karbonnya, isu-isu tentang minyak dan sebagainya," ucapnya.
"Mudah-mudahan mahasiswa yang hadir di ruangan ini dapat menyerap ilmu baru sesuai dengan tema kita hari ini," tambahnya.
Acara tersebut dibuka oleh Wakil Rektor Bidang Akademik Unimal, Dr Azhari. Dalam sambutannya ia mengucapkan rasa terima kasih ke pihak Mubadala Energi yang telah konsisten memberikan edukasi kepada mahasiswa.
"Walaupun di Lhokseumawe ada minyak dan gas, tapi orang belum paham secara sepenuhnya apa itu minyak dan gas, dan sistem eksplorasinya. Oleh karena itu, Adanya Migas Center di Unimal ini adalah untuk mengedukasikan migas tersebut," jelasnya.
Ia juga mengharapkan semoga kegiatan ini dapat memberikan ilmu tambahan bagi mahasiswa dan juga mendapatkan pengalaman berharga dari pemateri hebat hari ini.
"Kita juga harapkan semoga kegiatan seperti ini dapat kita rencanakan kedepannya dengan tema-tema yang menarik lagi seperti hari ini," pungkasnya.
Terkait Sharing Session diisi oleh tiga narasumber, yaitu Fahmy Bagis, Anwar Sena dan Tiara Andriani.
Fahmy Bagis membahas tentang "Eksplorasi Industri Hulu Migas" dengan menjelaskan pengenalan HydroCarbon.
Narasumber kedua diisi oleh Anwar Sena yang juga membahas "Eksplorasi Industri Hulu Migas" dengan menjelaskan gas value chain.
Narasumber terakhir diisi oleh Tiara Andriani membahas tentang "Langkah Awal Menuju Dunia Kerja" dengan menjelaskan persiapan diri memasuki dunia kerja. [fzl]