UNIMALNEWS | Lhokseumawe - Forum Mahasiswa Bidikmisi/KIP-K (Formadiksi) Universitas Malikussaleh santuni anak-anak yang ada di Yayasan An-Nahla, Kota Lhokseumawe, Selasa (11/3/2025).
Berdasarkan rilis yang diterima Unimalnews, Senin (17/3/2025), kegiatan itu bertujuan memberikan dukungan sosial kepada anak-anak yang membutuhkan serta memperkuat rasa kepedulian di kalangan mahasiswa.
Hadir pada kegiatan itu para pengurus dan Pembina Formadiksi Unimal, pimpinan dan dewan pengawas harian Yayasan An-Nahla serta para santri dan santriwati di yayasan tersebut.
Ketua umum Formadiksi, Fikram, melaporkan sebanyak 15 santri dan santriwati yang mendapatkan santunan, berupa Godie bag yang berasal dari hasil donasi yang terkumpul.
"Kegiatan santunan ini merupakan bentuk nyata kepedulian kami terhadap sesama, kami mengucapkan terima kasih kepada teman-teman yang ikut memberikan support dengan berdonasi," terangnya.
Ia juga mengharapkan semoga kegiatan ini dapat memberikan semangat dan nilai positif bagi anak-anak di Yayasan An-Nahla.
"Dengan semangat kebersamaan dan solidaritas, Formadiksi berkomitmen untuk terus melakukan kegiatan sosial yang bermanfaat dan berkontribusi bagi masyarakat," tambahnya.
Sementara itu, Pembina Formadiksi, Elidar Sari MH menyampaikanapresiasi kepada semua pengurus karna sudah menyempatkan waktu untuk melakukan kegiatan yang mulia di bulan suci ramadhan meskipun kuliah sudah diliburkan.
"Ini merupakan kegiatan yang sangat positif karena tidak hanya menunjukkan rasa kepedulian sosial mahasiswa, tetapi juga memberikan manfaat langsung kepada anak-anak yang membutuhkan. Saya berharap kegiatan seperti ini bisa terus berlanjut dan menjadi inspirasi bagi mahasiswa lainnya untuk turut serta dalam aksi sosial," ujarnya.
Pimpinan Yayasan An-Nahla, Tengku Taufik Rahman MPd, juga mengungkapkan rasa terima kasih kepada mahasiswa atas kepedulian mereka terhadap anak-anak di Yayasan.
"Kami sangat berterima kasih atas perhatian dan santunan yang diberikan oleh mahasiswa Formadiksi. Ini bukan hanya tentang bantuan materi, tetapi juga memberikan kebahagiaan serta motivasi bagi anak-anak di sini," pungkasnya. [fzl]