Ini Mahasiswa yang Lulus Jalur SNMPTN 2020 di Universitas Malikussaleh

SHARE:  

Humas Unimal
Jullimursyida PhD, Pembantu Rektor Bidang Akademik Universitas Malikussaleh. FOTO; Bustami Ibrahim

UNIMALNEWS | Lhokseumawe - Universitas Malikussaleh menerima 2.650 orang pelamar lewat jalur SNMPTN 2020. Angka tersebut menjadi yang ketiga tertinggi di Indonesia. Mahasiswa yang lulus tersebut tersebar di 33 program studi S-1 yang ada di Unimal.

Menurut pemaparan Pembantu Rektor Bidang Akademik, Jullimursyida PhD, para pelamar yang dinyatakan lulus di Unimal tersebar di tujuh Fakultas, dengan rincian Fakultas Teknik 939 orang, Fakultas Hukum 210 orang, Fakultas Pertanian, 232 orang, Fakultas Ekonomi dan Bisnis 538 orang, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik 494 orang, Fakultas Kedokteran 108 orang serta Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan sebanyak 192 orang.

Nama Mahasiswa yang Dinyatakan Lulus Jalur SNMPTN 2020 di Unimal bisa dilihat disini

“Adapun lima prodi dengan jumlah penerimaan tertinggi adalah Prodi Ilmu Hukum 210 orang, Prodi Ilmu Komunikasi 165 orang, Prodi Manajemen 160 orang, Prodi Teknik Sipil 156 orang dan Prodi Teknik Informatika sebanyak 144 orang,” jelas Julli

Untuk masa pendaftaran ulang di Unimal akan dimulai pada tanggal 13 April 2020. “Proses pendaftaran meliputi verifikasi berkas dan tes kesehatan. Untuk verifikasi berkas semuanya dilakukan secara online,” ujar Julli.[ryn]

Baca Juga; Unimal Masuk Tiga Besar Penerima Mahasiswa SNMPTN 2020


Komentar

Kirim Komentar