Cegah Covid-19, Mahasiswa KKN Unimal Semprot Desa dengan Disinfektan

SHARE:  

Humas Unimal
Mahasiswa KKN Unimal di Desa Blang Teurakan Kecamatan Sawang Kabupaten Aceh Utara, Kamis (24/4/2020). FOTO; IST

UNIMALNEWS | Lhokseumawe - Menjelang masuknya Ramadan 1441 H, sejumlah mahasiswa Universitas Malikussaleh yang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) melakukan penyemprotan disinfektan di desa Blang Teurakan Kecamatan Sawang Kabupaten Aceh Utara, Kamis (23/4/2020). Para mahasiswa tersebut juga bergabung menjadi relawan desa lawan Covid-19.

Kegiatan penyemprotan disinfektan tersebut dihadiri oleh perangkat desa yakni, sekdes, tuha peut dan tuha lapan serta masyarakat. Terdapat tujuh orang mahasiswa yang melaksanakan KKN di Desa Blang Tarakan ini. Mereka adalah Damayanti, Sri Novianti dan Ita Supriani dari Prodi Ilmu Komunikasi, Zuratul Juni dan Khaliza Utari dari Prodi Pendidikan Matematika, Saifannur dari Prodi Teknik Elektro dan Azhari dari Prodi Teknik Informatika.

Menurut Damayanti, cairan disinfektan yang disemprotkan di desa Blang Teurakan ini dibuat sendiri dengan mencampurkan air dengan cairan pemutih atau pembersih lantai. Tujuan dilakukannya penyemprotan adalah untuk meminimalisir penyebaran virus Corona di desa tersebut.

“Mewabahnya virus Corona yang belum kita ketahui kapan berakhirnya ini mengharuskan agar kita harus tetap waspada dan menjaga kebersihan lingkungan. Penyemprotan disinfektan ini dapat mencegah agar virus Corona tidak berkembang dan warga bisa terhindar dari virus tersebut,” jelas Damayanti.

Sementara itu, Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) KKN, Hadi Iskandar MH mengatakan bahwa penyemprotan desinfektan  ini merupakan salah satu kegiatan yang dilakukan oleh mahasiswa KKN. "Masih ada beberapa kegiatan lainnya berupa edukasi kepada masyarakat bagaimana terhindar dari virus Corona ini, ujar Hadi.

Sekdes  Blang Teurakan, Wira  mengungkapkan rasa senang atas adanya perhatian mahasiswa KKN Unimal di desa tersebut. “Ini adalah salah satu upaya agar masyarakat bisa terhindar dari virus Corona”, ucap Sekdes.

Sekdes berharap selama KKN mahasiswa bisa terus memberikan perhatian kepada masyarakat di Desa Blang Teurakan dengan memberikan informasi ataupun mengaplikasikan ilmu yang sudah didapatkan di perkuliahan kepada masyarakat desa.[ryn]


Berita Lainnya

Kirim Komentar