Ormawa FH Unimal Galang Dana Untuk Nizam

SHARE:  

Humas Unimal
ORMAWA Fakultas Hukum Universitas Malikussaleh (Unimal) hari ini, Kamis (28/03/2019) lakukan penggalangan dana untuk Nizam Azfarul. Foto: Ist

UNIMALNEWS | Lhokseumawe - Organisasi Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Malikussaleh (Unimal) hari ini, Kamis (28/03/2019) lakukan penggalangan dana untuk  Nizam Azfarul yang sedang dirawat di Rumah Sakit Umum Zainal Abidin Banda Aceh. Nizam menyedap penyakit serius, yakni Kanker Darah (Leukemia limfoblastik akut).

Nizam merupakan mahasiswa Prodi Sosiologi Fakultas ilmu sosial dan politik, ketua Dewan Perwakilan Mahasiswa Fakultas ilmu sosial dan politik (Dpm Fisip) dan sekaligus Anggota dari UKM Pramuka Unimal.

"kegiatan yang kami lakukan ini merupakan wujud kepedulian kami terhadap Nizam, semoga dengan adanya bantuan dana dari kawan-kawan di FH bisa meringankan beban Nizam dan keluarga," Kata Fadli koordinator aksi solidaritas Nizam di Fakultas Hukum kepada unimalnews, Kamis (28/03/2019).

Menurutnya, Dana yang terkumpul Rp 2.636.100, jika dilihat dari kebutuhan perawatan medis yang dialami Nizam tidaklah cukup dengan jumlah tersebut.

Namun, Fadli berharap semua kawan-kawan yang ada di Unimal bisa berpartisipasi untuk memberi sedikit materil kepada rekan kita yang sedang melawan penyakit yang dideritanya.

"Alhamdulillah, kami mewakili ormawa dan mahasiswa/i FH Unimal sudah menyerahkan uang sumbangan untuk saudara Nizam yang terkena kanker darah stadium 4 kepada salah satu koordinator aksi solidaritas untuk Nizam di sekretariat BEM Universitas Malikussaleh," sebutnya.

Fadli mengucapkan terima kasih banyak untuk semua ormawa dan mahasiswa/i fakultas hukum yang telah ikut berpartisipasi khusus nya untuk grup acoustic serangkai kata yang punya inisiatif untuk melakukan penggalangan dana dengan cara ngamen dan  memasuki kelas perkelas.

"Kami mendoakan Nizam agar kuat dalam menjalani pongobatan dan segara diangkan penyakitnya,"tambah Fadli. [tmi]


Berita Lainnya

Kirim Komentar