Dosen Unimal Bimbing Peserta KSN SMAN Modal Bangsa Arun

SHARE:  

Humas Unimal
Tiga orang dosen Universitas Malikussaleh yang memberikan bimbingan untuk siswa SMAN Modal Bangsa Arun yang menjadi peserta KSN Provinsi bersama salah seorang guru di sekolah tersebut. Foto; Ist

UNIMALNEWS | Lhokseumawe – Tiga Dosen Universitas Malikussaleh menjadi pembimbing siswa SMAN Modal Bangsa Arun untuk mengikuti Kompetisi Sains Nasional (KSN) tingkat Provinsi. Ketiga dosen tersebut adalah Mellyzar MPd, dosen Prodi Pendidikan Kimia, Fajrul Wahdi Ginting MPd dan Syafrizal MSi, yang merupakan dosen Prodi Pendidikan Fisika.

Mellyzar memberikan bimbingan untuk bidang kimia, Fajrul Wahdi memberikan bimbingan untuk bidang fisika, dan Stafrizal memberikan bimbingan untuk bidang kebumian.

Para siswa SMAN Modal Bangsa Arun ini adalah siswa yang mewakili Kota Lhokseumawe untuk mengikuti KSN tingkat Provinsi Aceh. Kegiatan bimbingan dilaksanakan di ruang belajar SMAN Modal Bangsa Arun di Komplek PT Arun, Batuphat Kota Lhokseumawe, kecuali untuk bidang kimia yang dilaksanakan secara online menggunakan aplikasi Zoom hal ini dikarenakan jarak rumah siswa yang jauh dengan sekolah.

Dalam rilis yang diterima oleh Unimalnews, Selasa (18/8/2020), Pelaksanaan bimbingan diawali dengan megulang konsep dasar untuk setiap bidang yang menjadi dasar dalam menjawab soal KSN dengan melakukan diskusi berupa tanya jawab dengan siswa serta memberikan beberapa soal KSN tingkat Kabupaten. Hal tersebut dilakukan untuk mengetahui pemahaman konsep yang telah dimiliki siswa, kemudian dilanjutkan dengan memberikan materi pendalaman serta contoh-contoh soal KSN tingkat Provinsi dan Nasional serta solusi mengerjakannya dengan menggunakan pemahaman yang telah dimiliki siswa.

Menurut Mellyzar, bimbingan materi yang diajarkan berdasarkan kisi-kisi KSN Provinsi serta dilanjutkan dengan contoh soal yang relevan dengan materi yang diajarkan serta memberikan latihan kepada siswa dengan soal yang berkaitan dengan materi tersebut untuk diselesaikan dengan waktu yang telah ditentukan.

Kegiatan bimbingan KSN ini diharapkan mampu menjadikan siswa  mengalami perubahan ke arah yang lebih baik terutama dalam menganalisa soal-soal yang berkarakteristik Kompetisi Sains Nasional serta sistematika dalam menjawab soal. “Kemampuan menguasai konsep serta kemampuan berpikir kritis sangat diperlukan untuk dapat menyelesaikan masalah yang terdapat pada soal-soal pada Kompetisi Sains Nasional yang lebih bersifat analisis daripada soal-soal pada umumnya,” pungkas Mellyzar.[ryn]


Berita Lainnya

Kirim Komentar