Unimal dan Kemenparekraf Gelar Bimtek Pendampingan Desa Wisata

SHARE:  

Humas Unimal
Suasana Bimtek Pendampingan Desa Wisata Regional 1A (Sumatera) di Hotel Lido Graha, Lhokseumawe, Selasa (22/9/2020). Foto; Ist

UNIMALNEWS | Lhokseumawe - Universitas Malikussaleh bekerja sama dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Pendampingan Desa Wisata Regional 1A (Sumatera) pada hari Selasa (22/9/2020) di Hotel Lido Graha, Lhokseumawe.

Bimtek yang dilakukan dengan menerapkan protokol Covid-19 ini membahas  tentang Sadar Wisata pada saat New Normal meliputi cleanliness, health, safety, environment (CHSE), Sapta Pesona, Pelayanan Prima serta Pengembangan Potensi Produk Pariwisata meliputi exploring, packaging, dan presentation.

Dari pihak Kemenparekraf diwakili oleh Direktur Pengembangan SDM Pariwisata, Dr  Wisnu Bawa Tarunajaya, sedangkan dari pihak Unimal diwakili oleh Ketua Tim Pengusul Pengembangan Desa Wisata Berbasis Pendampingan Melalui Perguruan Tinggi, Dr Hilmi. 

Adapun yang menjadi judul  usulan Unimal adalah Pengelolaan Wilayah Pesisir Gampong Hagu Barat Laut,Kota Lhokseumawe Melalui Pengembangan Desa  Ekowisata.

Hilmi mengatakan, bahwa luaran dari pelaksanaan Bimtek ini adalah peserta mengerti akan pentingnya konsep Sadar Wisata dan Sapta Pesona. Bimtek tersebut juga memberikan contoh penerapan Sadar Wisata melalui Sapta Pesona.

Selanjutnya, dalam Bimtek tersebut  juga dijelaskan tentang CHSE kepada para  peserta. Hal tersebut bertujuan agar para peserta yang merupakan para penggiat wisata ini mampu menciptakan tempat wisata memenuhi aspek CHSE tersebut, sehingga para wisatawan akan merasa aman dan nyaman saat berwisata.

“Kita berharap nilai-nilai Sapta Pesona dapat terwujud dalam masyarakat. Hal tersebut akan dapat  Meningkatkan minat kunjungan wisatawan ke destinasi wisata, sehingga dapat membuka lapangan pekerjaan dan  peluang  pendapatan, serta dampak ekonomi multi ganda pariwisata bagi masyarakat,” pungkas Hilmi.[ryn]


Berita Lainnya

Kirim Komentar