Dosen Teknik Unimal Masuk Daftar Peneliti Teratas Dunia

SHARE:  

Humas Unimal
Dosen Teknik Informatika Unimal, Dr Dahlan Abdullah, termasuk ke dalam daftar bergengsi peneliti teratas dunia. Foto: Ist

UNIMALNEWS I Lhokseumawe - Universitas Malikussaleh memiliki peneliti yang termasuk ke dalam daftar bergengsi peneliti teratas tingkat dunia. Daftar tersebut dirilis dalam pemeringkatan yang dilakukan peneliti dari Stanford University, Prof John Loannidis bersama Jeroen Baas dan Kevin Boyack yang dipublikasikan pada Rabu, 20 Oktober 2021.

Peneliti tersebut adalah Dr Dahlan Abdullah, yang merupakan dosen pada Prodi Teknik Informatika dan saat ini juga dipercaya sebagai Ketua Jurusan Teknik Elektro. Dahlan melakukan publikasi penelitiannya terkait Data Envelopment Analysis (DEA), jaringan komputer, web aplikasi, penambangan data, dan sistem operasi.

Dahlan menempati urutan pertama dalam rangking Universitas dan berada pada urutan ke-40 dalam perangkingan Sinta.  Saat ini Dahlan memiliki skor 17 untuk H-indeks.

H-Indeks dilansir dari Wikipedia adalah indeks yang mencoba untuk mengukur produktivitas maupun dampak dari karya yang diterbitkan seorang ilmuwan atau peneliti. Indeks ini didasarkan pada jumlah karya ilmiah yag dihasilkan oleh seorang ilmuwan dan jumlah sitasi (kutipan) yang diterima dari publikasi lain.

Selanjutnya dalam  lima tahun terakhir Dahlan telah memiliki indeks i-10 dengan skor 33. Indeks i-10 menunjukkan jumlah publikasi akademik yang telah ditulis oleh seorang penulis yang memiliki setidaknya sepuluh kutipan dari orang lain.

Atas pencapaian ini Dahlan merasa senang dan bangga. “Semoga hal ini bisa menjadi tambahan motivasi untuk terus melakukan penelitian dan mempublikasikannya pada jurnal ilmiah,” ujarnya.

Dahlan yang baru saja diterima usulan kenaikan pangkat menjadi Guru Besar ini juga telah memiliki skor 1165 dari total sitasi publikasinya.[ryn]


Kirim Komentar