Kelompok 090 Mengajari Perilaku Hidup Sehat secara Unik

SHARE:  

Humas Unimal
Mahasiswa kuliah kerja nyata (KKN) Universitas Malikussaleh Kelompok 090 memberikan edukasi perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) serta cara cuci tangan sesuai enam langkah WHO di TK/Paud Jabal Nur Dusun Paya Lhok, Desa Paya Punteuet Kecamatan Muara Dua, Kota Lhokseumawe, Rabu (03/11/2021). Foto: Ist.

UNIMALNEWS | Lhokseumawe – Mahasiswa kuliah kerja nyata (KKN) Universitas Malikussaleh Kelompok 090 memberikan edukasi perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) serta cara cuci tangan sesuai enam langkah WHO di TK/Paud Jabal Nur Dusun Paya Lhok, Desa Paya Punteuet Kecamatan Muara Dua, Kota Lhokseumawe, Rabu (03/11/2021). Kegiatan dilakukan dengan metode unik untuk menarik perhatian anak-anak.

Ketua Kelompok 090,  Mohd Reza Bahlia,  mengatakan kegiatan itu bertujuan untuk mendidik anak-anak TK dan pendidikan usia dini untuk membiasakan diri dengan pola hidup sehat sejak kecil.  

“Kegiatan ini sangat penting untuk mengajarkan anak-anak tentang perilaku hidup bersih dan sehat serta mempraktikannya dalam kehidupan sehari-hari,” jelas Reza yang kuliah di Fakultas Kedokteran Universitas Malikussaleh.

Dia menambahkan, dengan mengajarkan anak-anak menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat sejak dini, diharapkan anak-anak bisa menjaga kebersihan dirinya dan lingkungannya serta bisa menjalani pola hidup yang sehat dikemudian hari.

Anak-anak TK dan PAUD Jabal Nur sangat bersemangat mengikuti semua rangkaian kegiatan, dimulai dari senam bersama dilanjutkan memperhatikan penyampaian materi hingga mempraktikkan bagaimana cara mencuci tangan yang baik sesuai anjuran WHO dan ditutupi dengan kegiatan foto bersama.

Pihak sekolah TK/Paud Jabal Nur mendukung kegiatan tersebut dan menilai kegiatan mahasiswa sangat inovatif dengan menggunakan video animasi berbasis media elektronik yang dapat menarik minat peserta didik.

Sedangkan dosen pembimbing lapangan Kelompok 090, Dwi Iramadhani M.Psi, Psikolog, menyebutkan anak-anak usia dini memiliki tahapan perkembangan yang unik. Anak-anak akan belajar dan melakukan kegiatan dari proses belajar yang dicontohkan secara unik.

Kegiatan ini membantu anak-anak usia dini untuk memahami pentingnya kegiatan hidup sehat dan bersih secara konkrit. Hal ini dikarenakan anak-anak memiliki kebutuhan belajar dari pengalaman lansung agar dapat melekat pada memori jangka panjangnya.

“Mahasiswa KKN 090 memberikan ruang tersebut agar adik-adik usia dini dapat memahami bagaimana melakukannya secara menarik dengan menggunakan media lagu dan lainnya. Hal ini diharapkan bisa mendorong anak melakukan kembali dirumahnya dikemudian hari dan di kehidupan sehari-hari,” papar Dwi Iramadhani.

Mahasiswa yang tergabung dalam kelompok 090 KKN Universitas Malikussaleh  adalah Mohd Reza Bahlia, Annisa Amelia Lubis, Annisaul Ula, Gina Sonia Rahmah, dan Moulida Aziza dari Pendidikan Dokter.

Kemudian, Elena Permatasari dan Nurul A’la dari serta Maghfiratun Misla dan Meutia Muadzah dari Program Studi Ekonomi Pembangunan.

Kegiatan diawali dengan senam bersama di halaman TK Jabal Nur yang diikuti oleh guru, siswa TK, dan mahasiswa KKN. Selanjutnya penyampaian materi tentang perilaku hidup bersih dan sehat. Saat materi berlangsung, diselingi dengan permainan dan bernyanyi yang berisikan edukasi agar anak-anak lebih mudah mengerti dan paham dengan materi yang disampaikan. [ayi]


Berita Lainnya

Kirim Komentar