Mahasiswa KKN-MK 025 Sosialisasi Bahaya Game Online Bagi Pelajar di MIN 35 Aceh Utara

SHARE:  

Humas Unimal
Mahasiswa KKN-MK 025 Sosialisasi Bahaya Game Online Bagi Pelajar di MIN 35 Aceh Utara. foto: Ist

UNIMALNEWS | LhoksukonMahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN-MK) Kelompok 025 Universitas Malikussaleh melaksanakan kegiatan sosialisasi dan edukasi bagi siswa dengan tema Bahaya Kecanduan Game Online bagi pelajar di MIN 35 Kecamatan Kuta Makmur, Aceh Utara, Sabtu (6/11/2021).

Mahasiswa yang tergabung dalam Kelompok 025 adalah  Taufiq Hidayat, Aidil Furqan, Aji Akbar, Fakhrurrazi, Dhea Dinda Utari Sitorus, Suci Ramadhani, dan Maulida. Mereka dibimbing oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL),  Defi Irwansyah M.Eng.

Ketua kelompok  KKN, Taufiq Hidayat mengatakan,  kegiatan ini ditujukan untuk mengedukasi generasi Z dalam penggunaan teknologi di tengah canggihnya zaman saat ini. Sosialisasi yang digelar di MIN 35 Aceh Utara Kecamatan Kuta Makmur ini melibatkan siswa-siswi kelas 6 dengan harapan agar mereka bijak dalam menggunakan teknologi.

“Sosialisasi ini mengupas ancaman dunia maya, seperti kecanduan game online. Teknologi bisa menjadi wadah kreativitas dan inovasi bagi pengguna,” katanya.

Menurut Taufiq, penggunanya haruslah sehat, karena teknologi pun memiliki sisi negatif. Apalagi di era digital ini rata-rata penggunanya adalah generasi Z, dimana anak-anak yang masih bersekolah di Sekolah Dasar sudah mengenal teknologi.

“Alhamdulillah, siswa-siswi MIN 35 Aceh Utara sangat antusias atas kehadiran kami untuk melakukan kegiatan ini,” tuturnya.

Kemudian, salah satu mahasiswa lain, Dhea Dinda Utari Sitorus  menyebutkan, pihaknya juga mengajak siswa untuk belajar dengan bermain dengan memperkenalkan bagaimana cara menggunakan teknologi secara sehat, kreatif, inovatif, dan produktif dengan mengenalkan sisi positif dan negatif dari penggunaan teknologi tersebut.

“Kuncinya adalah untuk menjadi millenials yang cerdas, anak muda harus bijak dalam menggunakan teknologi. Kalau kita ingin masa depan jadi lebih baik, kita harus optimis, jangan apatis. Ayo bijak dalam menggunakan teknologi, karena jarimu harimau mu,” ungkapnya..

Dosen Pembimbing Lapangan, Defi Irwansyah M.Eng mengapresiasi kegiatan ini, harapan nya adalah dengan adanya sosialisasi tersebut agar dapat memotivasi generasi untuk menjadi lebih baik kedepannya.

“Semoga dengan ada kegiatan sosialisasi yang dilakukan mahasiswa ini bisa membantu anak-anak mengenal tentang penggunaan teknologi yang baik,” tutupnya.[tmi]


Kirim Komentar