Kelompok KKN 012 Unimal Ikut Sukseskan Musrenbang Gampong

SHARE:  

Humas Unimal
Kelompok 012 KKN Unimal berfoto bersama peserta Musrembang Gampong Lhok Awe-Awe Kecamatan Kuala Bireuen di meunasah setempat beberapa waktu lalu. Foto:Ist.

UNIMALNEWS | Bireuen - Mahasiswa Universitas Maikussaleh yang sedang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang tegabung dalam Kelompok 012 berpartisipasi menyukseskan event Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Gampong Lhok Awe-Awe Kecamatan Kuala Kabupaten Bireuen  tahun 2021 yang diselenggarakan beberapa waktu lalu di meunasah gampong setempat.  

Dalam rilis yang diterima Unimalnews,  Ketua kelompok KKN 012 Khairal Zikri menyampaikan acara tersebut dihadiri oleh Camat Kecamatan Kuala, Babinsa, Geuchik Gampong Lhok Awe-Awe, perangkat gampong, pihak Polsek Kuala, serta ibu-ibu PKK.

“Musrenbang Gampong Lhok Awe-Awe sendiri diselenggarakan guna membahas rancangan pembangunan gampong tersebut untuk tahun 2022 mendatang,” kata Zikri. Lebih lanjut Zikri Menyampaikan bahwa dalam acara tersebut juga dibahas tentang cara pengelolaan dana desa yang tepat sasaran dan sejumlah dana desa yang dipangkas untuk Bantuan Langsung Tunai (BLT) selama masa pendemi yang disampaikan langsung oleh pembina desa tersebut.

Seorang anggota kelompok 012 yang lain, Safrina menjelaskan bahwa dalam kegiatan ini mereka membantu pelaksanaan Musrembang seperti persiapan tempat dan konsumsi kegiatan. 

Selain Khairal Zikri dari Prodi Teknik Mesin dan Safrina dari Prodi Ekonomi Pembangunan, Kelompok 012 juga beranggotakan Cut Tiara Rizkia, Miti Risky, dan Irnawati (Ekonomi Pembangunan), Janisha Putri (Ilmu Komunikasi),  Hanif Murtadha (Teknik Mesin), Putri Hamma Hayati dan Rahul Misbahul Huda (Administrasi Publik), serta Yusrizal (Akuntansi). Mereka dibimbing oleh Angga Pratama MMSi yang bertindak sebagai dosen pembimbing lapangan (DPL). [kur]


Berita Lainnya

Kirim Komentar