Himala Sosialisasikan Universitas Malikussaleh ke-57 Sekolah di Kabupaten Langkat

SHARE:  

Humas Unimal
Anggota Himala berfoto bersama di salah satu sekolah yang mereka kunjungi. Foto: Ist

UNIMALNEWS | Binjai - Himpunan Mahasiswa Langkat merupakan salah satu organisasi paguyuban yang ada di Universitas Malikussaleh. Organisasi yang dibentuk pada tahun 2015 ini, sudah memiliki ratusan anggota yang menempuh pendidikan di Universitas Malikussaleh.

Mengisi masa libur semester, pengurus dan anggota Himala ini melaksanakan sosialisasi tentang Universitas Malikussaleh ke berbagai SMA se-derajat  di Kabupaten Langkat. Tercatat ada 57 sekolah yang mereka datangi selama dua minggu pelaksanaan kegiatan sosialisasi  tersebut.

Menurut Ketua Pengurus Komisariat (PK) Himala Unimal, Satria, kegiatan sosialisasi ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahun. “Pada tahun ini, kegiatan sosialisasi dilaksanakan selama dua minggu, mulai 24 Januari dan berakhir 5 Februari,” terangnya.

Satria, yang merupakan mahasiswa Fakultas Hukum Unimal tahun 2019 ini, mengatakan bahwa tujuan dilaksanakan sosialisasi tersebut agar semakin banyak siswa dari Kabupaten Langkat yang diterima di Perguruan Tinggi Negeri (PTN),  khususnya di Universitas Malikussaleh.

Selain itu, dalam kegiatan tersebut, anggota Himala juga menyampaikan seputar beasiswa KIP-Kuliah dan beasiswa lain yang ada di Universitas Malikussaleh. “Informasi tentang beasiswa ini kami sampaikan agar semakin meningkatkan minat siswa untuk melanjutkan pendidikannya, walaupun secara ekonomi dirasa tidak mungkin melanjutkan untuk kuliah,” ucap Satria.

Adapun untuk kunjungan ke 57 sekolah itu dilakukan dengan membagi tim ke dalam tiga zona yakni Zona Langkat Teluk Aru, Zona Langkat Hilir, dan Zona Langkat Hulu.[ryn]


Berita Lainnya

Kirim Komentar