UNIMALNEWS | Reuleut - Universitas Malikussaleh kembali membuka penerimaan mahasiswa baru dari jalur prestasi pada tahun 2022. Hal tersebut diketahui dari Pengumuman Nomor 1859/UN45/TM.00.07/2022 tentang Penerimaan Penerimaan Mahasiswa Baru Seleksi Jalur Prestasi Universitas Malikussaleh Tahun Akademik 2022/2023
Penerimaan lewat jalur prestasi ini mulai dilakukan oleh Universitas Malikussaleh sejak tahun 2019. Pada tahun itu diterima sebanyak 20 orang. Selanjutnya pada tahun 2020 Unimal menerima 50 orang dan terakhir pada tahun 2021 Unimal menerima sebanyak 32 orang.
Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Dr Baidhawi, kepada Unimalnews, Jum’at (22/4/2022) mengatakan bahwa masa pendaftaran untuk jalur ini akan berakhir pada 27 Juni 2022 dan untuk pengumuman hasilnya akan diumumkan pada 18 Juli 2022. “Prestasi yang diterima adalah prestasi perorangan tingkat daerah, nasional atau internasional dalam bidang olahraga, Karya Ilmiah (tulisan dan produk), OSN (Olimpiade Sains Nasional), MTQ (Tilawatil Qur’an), dan Hafiz Al-Qur’an minimal lima juz,” terangnya.
Untuk siswa yang berminat mengikuti seleksi untuk jalur prestasi ini sudah dapat mendaftar pada link yang sudah disiapkan oleh Universitas Malikussaleh. Bagi pelamar yang berada di wilayah Lhokseumawe, Aceh Utara, Bireuen, dan Aceh Timur berkasnya dapat diantar langsung ke sekretariat yaitu di Gedung Biro Akademik, Kemahasiswaan, Perencanaan, Informasi dan Kerja sama Bagian Akademik dan Kemahasiswaan Universitas Malikussaleh Kampus Reuleut. Sedangkan bagi pelamar di luar wilayah tersebut, berkas dapat dikirimkan via PT.Pos Indonesia.[ryn]