Unimalnews|Lhoksukon - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN–PPM) kelompok 02 ikut menyukseskan Wisuda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Gampong Pante Seuleumak Kecamatan Paya Bakong, Aceh Utara, Senin (20/06/2022)
Ketua Kelompok 02 KKN PPM Universitas Malikussaleh Reza Indrian Nur mengatakan acara prosesi wisuda PAUD se-kecamatan Paya Bakong dihadiri oleh pemilik yayasan, imam Gampong Pante Seuleumak, masyarakat setempat serta para orangtua atau wali murid.
“Adapun susunan acara dimulai dari pembacaan ayat suci Al-quran, pemberian kata sambutan oleh kepala sekolah dan pemilik PAUD, penampilan sholawat badar dan tari persembahan oleh Wisudawan/Wisudawati, pelantikan 15 murid, serta penyerahan hadiah lomba hafalan surah pendek dan doa sehari-hari, “ujarnya
Kepala Sekolah PAUD Permata Bunda, Marliah S.Pd mengucapkan rasa terimakasih yang sebesar-sebesarnya atas bantuan dan partisipasi mahasiswa KKN kelompok 02 dalam pelaksanaan acara wisuda sehingga berjalan lancar dan tanpa kendala.
“Mahasiswa KKN sangat membantu pihak PAUD dalam menyukseskan wisuda kali ini mulai dari membersihkan, dekorasi tempat, hingga tampil sebagai pembawa acara dalam memandu jalannya kegiatan wisuda, “paparnya.
Hal serupa juga disampaikan oleh M. Abbas selaku pemilik PAUD Permata Bunda pelaksanaan wisuda kali ini menambah ilmu dan pengalaman bagi kami dalam pelaksanaan wisuda di tahun mendatang, pelaksanaan wisuda kali layaknya wisuda sarjana yang ditangani oleh event organizer professional sehingga meninggalkan kesan yang berbeda dengan sebelumnya.
Irfan M.Si selaku Dosen pembimbing lapangan mengatakan kontribusi positif mahasiswa KKN kelompok 02 dalam menyukseskan kegiatan wisuda berlangsung lancar tanpa kendala, semoga mahasiwa dapat mengaplikasikan program kerja yang lebih baik lagi di sisa waktu pengabdiannya “ungkapnya
Pelaksanaan KKN hari ini terhitung memasuki hari ke enam, sementara kelompok 02 KKN-PPM akan melaksanakan kegiatan hingga 15 Juli mendatang. Kelompok ini sendiri dibimbing oleh Irfan M.Si selaku dosen pembimbing lapangan (DPL) yang memberi arahan untuk program kerja yang akan dijalankan.
Mahasiswa KKN-PPM Kelompok 02 diketuai oleh Reza Indrian Nur (Akuntansi) beranggotakan Afrizon (Pendidikan Vokasional Teknik Mesin), Muhammad Zulfan Reza (Teknik Mesin), Nurkhalisah (Pendidikan Fisika), Silvia Tri Rizkiani (Pendidikan Matematika), Mera Muharna (Pendidikan Bahasa Indonesia), Ayu Azhari Munthe (Pendidikan Kimia), Fadilla Deby Febiola (Teknik Arsitektur), Maisyaroh Ramadhani Rangkuti (Teknik Arsitektur), Khairun Nisak (Pendidikan Kimia) [zri]