Mahasiswa PMM Diajak Berliterasi

SHARE:  

Humas Unimal
Tokoh penggiat literasi Kota Lhokseumawe, Azhari T. Ahmadi bersama mahasiswa PMM-2 Kelompok 7 inbound di Universitas Malikussaleh, Sabtu,(8/10/2022). Foto:Dedi

UNIMALNEW I Lhokseumawe- Tokoh penggiat literasi Kota Lhokseumawe, Azhari T. Ahmadi mengajak mahasiswa program Pertukaran Mahasiswa Merdeka angkatan dua (PMM-2) yang inbound di Universitas Malikussaleh untuk mengembangkan berbagai kreatifitas dalam menggalakkan literasi di pelosok negeri. Hal itu disampaikan dalam “Talkshow Modul Nusantara Inspirasi” di bawah bimbingan dosen modul nusantara, Dedi Fariadi,MPd, Sabtu,(8/10/2022).

Menurut Azhari, saat ini minat baca masyarakat Indonesia sangat tinggi, tapi daya bacanya rendah. Untuk itu, perlu adanya penggerak yang mampu menstimulus generasi bangsa dalam berliterasi. “Mahasiswa dapat menjadi pilar yang mampu mendorong dan mewujudkan generasi bangsa yang cerdas terutama dengan pogram-program modul nusantara yang dicanangkan," katanya.

Dia juga membagikan kisah inspiratifnya ketika diundang sebagai pemuda pelopor empat pilar kebangsaan dari Aceh oleh Presiden Joko Widodo ke Istana Negara, pada 2019 lalu. Kegemarannya mengoleksi ribuan judul buku telah mengispirasinya mengembangkan literasi coffee dan mengubah lahan rawa tak berpenghuni menjadi sarana edukasi dan rekreasi (edurek) alami yang ramai dikunjungi oleh berbagai kalangan di Gampong Ujong Blang, Lhokseumawe.

Dia menambahkan bahwa mahasiswa perlu menyiapkan empat pilar kebangsaan sejak dini, karena mereka merupakan elemen penting dalam menjaga dan memperkokoh persatuan dan keutuhan NKRI. “Konon lagi negara kita memberi ruang keberagaman sesuai dengan ciri khas daerah masing-masing, “tegas Azhari.

Sementara Dosen Modul Nusantara, Dedi Fariadi, MPd menegaskan bahwa menghadirkan sosok vokasi muda inspiratif seperti Azhari pada kegiatan mahasiswa PMM akan memberi energi positif dalam mengembangkan budaya berliterasi di nusantara. Karena mahasiswa PMM kelompok 7 yang dimentori Andira Fitri merupakan perwakilan dari berbagai universitas yang ada di Indonesia yang diharapkan mampu menjadi penggerak literasi yang baik.[kur]

 

 


Berita Lainnya

Kirim Komentar