UNIMALNEWS | Lhokseumawe – Dosen Fakultas Teknik Universitas Malikussaleh melakukan pengabdian pelatihan pembuatan buku ajar terhadap guru yang berada di SMAN 1 Pirak Timu, Aceh Utara, Selasa (18/10/2022).
Ketua Pelaksana Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM), Dela Andriani MT mengatakan, kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk realisasi secara nyata sivitas akademika terhadap pengembangan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) pada bidang pendidikan di Desa Pirak Timu yang dikhususkan bagi para guru yang mengajar di SMAN 1 Pirak Timu. Pelaksanaan pelatihan ini diharapkan para guru mampu menyusun buku ajar hingga terbit ber-ISBN.
“Pelatihan seperti ini dapat memberikan masukan informasi dan dan pengetahuan kepada para guru agar bisa menghasilkan karya berupa buku ajar tematik mereka sendiri, sehingga akan bisa lebih disesuaikan dengan keadaan yang ada di daerah atau sekolah masing-masing,“ katanya.
Kepala Sekolah SMAN 1 Pirak Timu, Samsul Hadi SPd menyampaikan, dengan diadakanya pelatihan pembuatan buku ajar ini, membuat para guru akan lebih memiliki wawasan dalam menyediakan buku ajar sesuai dengan kebutuhan yang diperlukan di sekolah.
“Saya berharap dengan adanya kegiatan ini kedepan akan ada salah satu guru yang akan menerbitkan buku ajarnya, sehingga bisa disebarkan secara lokal atau daerah dan akan lebih baik lagi bisa tersebar secara nasional,” ungkapnya.
Dopsen yang terlibat dalam pengabdian ini adalah Dela Andriani MT, Dr Ars Rinaldi Mirsa MT IPM, Hendra A MT, Fauzan Farhan, dan Rizki Alamsyah.[tmi]