Mahasiswa Kelompok 7 KKN-PPM Unimal Ikut Sukseskan Pembagian BLT di Blang Gurah

SHARE:  

Humas Unimal
Kelompok 7 KKN PPM Universitas Malikussaleh ikut berpartisipasi menyukseskan pembagian BLT di Gampong Blang Gurah, Kecamatan Kuta Makmur, Kabupaten Aceh Utara,Jum’at (4/11/2022). Foto:Ist.

UNIMALNEWS | Lhoksukon - Mahasiswa Universitas Malikussaleh yang sedang melakukan kegiatan Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran dan Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) yang tergabung dalam Kelompok 7 ikut berpartisipasi menyukseskan kegiatan pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) di Gampong Gampang Blang Gurah, Kecamatan Kuta Makmur, Kabupaten Aceh Utara, pada Jum’at (4/11/2022).

Dalam rilis yang diterima Unimalnews, Zulkifli Putra, ketua kelompok 7 mengatakan bahwa mereka senang bisa diikutsertakan pihak gampong dalam kegiatan ini. Ia juga menerangkan ada 73 kepala keluarga yang menerima bantuan tersebut dengan jumlah bantuan yang diterima sejumlah Rp900.000,00 per tiga bulan. Kegiatan ini juga turut dihadiri oleh perwakilan dari Dinas Sosial Kabupaten Aceh Utara.

“Dengan adanya kegiatan ini, kami bisa mengetahui program yang ada di desa dan bisa menjadi ajang saling mengenal dengan masyarakat Gampong Blang Gurah”, ucapnya.

Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Kelompok 7,  Dwi Fitri MA mengatakan kegiatan KKN ini mengajarkan mahasiswa untuk berkontribusi bagi masyarakat. “Kegiatan yang dilakukan melalui KKN bukan tentang penyaluran tenaga,  tapi juga nilai-nilai yang kita miliki yaitu nilai edukasi dan juga nilai moral dan kepekaan sosial terhadap masyarakat,”sebut Dosen Prodi Ilmu Komunikasi ini.

Adapun mahasiswa kelompok 7 berasal dari beberapa program studi yang ada di Unimal. Mereka adalah Yuhelsy Gayatri Evilia (Teknik Industri), Islah Salsabila (Kedokteran), Aini Afdillah dan Aidul Mukaramah (Administrasi Publik), Daniel Akhyar ( Teknik Elektro ), Indah Lastari dan Zulkifli (Manajemen),  Varucha Ridha Lubis (Akuntansi),  Zirma Akmalia (Ekonomi Islam), Saumalina (Sistem Informasi), Rosi Fitri Ardiyanti ( Antropologi), Nini Audina (Teknik Sipil), Mahram Triyoga (agroekoteknologi), Irfansyah Siregar (Teknik Kimia), Wenni Casmita (Agribisnis), dan Aisyura Azhara (Ilmu Politik). [kur]


Berita Lainnya

Kirim Komentar