UNIMALNEWS | Lhoksukon – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kelompok 107 Universitas Malikussaleh melakukan sosialisasi dari rumah ke rumah dan mengajak warga untuk mengenal program kerja mereka yaitu membuka diskusi belajar untuk anak-anak gampong Krueng Baro Blang Mee Kecamatan Samudera, Aceh Utara, Selasa (8/11/2022).
Ketua Kelompok 107, Khairul Aqram, mengatakan Program kerja diskusi belajar ini gratis dan bertujuan untuk membantu tingkat pendidikan masyarakat gampong yang masih rendah bahkan masih tertinggal dengan sasaran utamanya adalah anak-anak serta remaja sekitar gampong.
“Sosialisasi dilakukan di empat dusun gampong, di antaranya Dusun Tungku Di Jeumpa, dusun Deubeude dan dusun Kuta Trieng. Para orangtua yang menerima brosur pun merespon dengan baik dan bersedia mengirim anak-anak mereka untuk ikut bergabung dalam diskusi belajar bersama ini,” ujarnya
Adapun kegiatan diskusi belajar bersama kelompok 107 ini membantu Konsul pekerjaan rumah (PR) dari sekolah, pemberian materi dan latihan pelajaran umum, terakhir di sertai dengan game edukasi. Jadwal kegiatan program ini dimulai dari hari Rabu sampai dengan jumat pukul 14.00-16.00 WIB yang berlokasi di posko KKN.
Program ini di harapkan mampu sedikit membantu upaya peningkatan sumberdaya manusia yang ada di gampong Krueng Baro Blang Mee.(mcl)