KIP Aceh Utara Silaturahmi dengan UPT BKP Universitas Malikussaleh

SHARE:  

Humas Unimal
KIP Aceh Utara Silaturahmi dengan UPT BKP Universitas Malikussaleh. Foto: Bustami Ibrahim

UNIMALNEWS | Lhokseumawe - Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Aceh Utara silaturahmi dengan UPT Bahasa, Kehumasan, dan Penerbitan Universitas Malikussaleh, Selasa (15/11/2022) bertempat di Jalan Irian Kampus Bukit Indah, Lhokseumawe.

Dalam kunjungan itu, perwakilan KIP Aceh Utara dihadiri oleh Muhammad Usman MAg, Munzir SKM, Fauzan Novi SPd, dan sejumlah stafnya. Tim Komisioner itu disambut langsung oleh Kepala UPT Bahasa, Kehumasan, dan Penerbitan (BKP), Teuku Kemal Fasya MHum dan jajarannya.

Muhammad Usman mengatakan, silaturahmi ini membahas tentang persiapan ujian tes Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) dengan menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT dan juga melakukan koordinasi untuk kegiatan lainnya. Kemudian, pihaknya juga butuh informasi berapa jumlah lab dan jumlah komputer yang dimiliki, supaya mudah dikalkulasi serta tergantung kebijakan Unimal.

"Kedatangan kami untuk membangun koordinasi dan kerja sama dengan Unimal terkait akan dilaksanakan Ujian Tes PPK dengan menggunakan ujian CAT. Selain itu kami juga membahas tentang TPS yang akan dibuka di Unimal, dikarenakan banyak mahasiswa dari luar yang nantinya bisa memilih langsung di kampusnya," kata Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih Partisipasi masyarakat dan SDM.

Teuku Kemal Fasya menyampaikan, nanti teknis menggunakan Laboratorium Komputer akan dikoordinasi kembali dengan pihak yang bersangkutan.

"Unimal ada sekitar 400 lebih komputer yang terbagi beberapa laboratorium di kampus Bukit Indah, Uteunkot, dan Reuleut. Kawan-kawan KIP Aceh Utara nanti bisa mengambil pengalaman kepada panwaslih Aceh utara dan Lhokseumawe yang kemarin menggunakan ujian CAT menggunakan Lab di Unimal. Untuk TPS sendiri mungkin itu bisa dilakukan dan mekanismenya tinggal di tentukan oleh pihak penyelenggara," pungkasnya.[tmi]


Kirim Komentar