Kelompok 107 KKN PPM Adakan Lomba Mewarnai di Kreung Baro Blang Mee

SHARE:  

Humas Unimal
Mahasiswa KKN-PPM Kelompok 107 Unimal mengadakan kegiatan lomba mewarnai di Gampong Kreung Baro Blang Mee, Kecamatan Samudera, Aceh Utara, Minggu (13/11/2022).Foto: Ist.

UNIMALNEWS | Lhoksukon - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (PPM) Kelompok 107 Universitas Malikussaleh mengadakan kegiatan lomba mewarnai di Gampong Kreung Baro Blang Mee, Kecamatan Samudera, Aceh Utara, Minggu (13/11/2022).

Kegiatan mewarnai ini diikuti oleh anak-anak usia sekolah dasar yang ada di Gampong Krueng Baro Blang Mee. Kegiatan dimulai dengan senam terlebih dahulu. Masing-masing anak kemudian akan diberikan sketsa gambar, kemudian mereka pun ditugaskan untuk mewarnai sketsa tersebut dengan baik. Untuk penilaiannya diambil dari warna yang paling rapi dan sesuai dengan objek apa yang digambar.

Khairul Aqram, Ketua kelompok 107 menyatakan kegiatan ini dilakukan karena mewarnai adalah kegiatan sederhana yang paling digemari anak-anak. Ia melanjutkan kegiatan ini juga dapat membantu anak-anak berkembang secara kognitif dan psikologis.

“Mewarnai pada anak-anak memiliki banyak manfaat yang sangat baik bagi perkembangan mereka seperti meningkatkan keterampilan motorik, merangsang kreativitas, meningkatkan pengetahuan warna, serta meningkatkan fokus koordinasi tangan serta mata,”ujar mahasiswa Fakultas Teknik ini.

Sementara itu, dosen pembimbing lapangan (DPL) Kelompok 107, Asrul Fahmi, MAP menyambut baik kegiatan yang digagas kelompok bimbingannya.

“Ide kelompok 107 untuk membuat lomba mewarnai ini sangatlah baik. Selain simple, kegiatan ini juga bisa menambah kedekatan antar mahasiswa dan warga kampung, Dengan diadakannya lomba ini, saya sangat berharap kegiatan ini menjadikan anak-anak semakin semangat dalam belajar dan juga berkreatifitas."ujarnya.

Selain Khairul Aqram dari prodi Teknik Informatika, anggota kelompok 107 lainnya adalah Fitri Amara Sari Nasution (Akuntansi), Yuni Safrina (Ilmu Ekonomi & Studi Pembangunan), Afra Nabila (Manajemen), Zulfahmi (Administrasi Bisnis), Nisa Aprilia Fadilah (Administrasi Publik), Arisna (Ilmu Komunikasi), Lindawati (Sosiologi), Muhammad Farhan  (Kedokteran), Ulfi Tahara (Psikologi), Pasca NataliaPurba (Agroekoteknologi), Muyasir Rizki (Sistem Informasi), Nona Amelia (Teknik Arsitektur), Mei Ardhana (Teknik Kimia) dan  Adlin Ashari Nasution (Teknik Sipil). [kur]


Berita Lainnya

Kirim Komentar