Doktor Asal Palestina Jadi Narasumber Seminar Internasional Unimal

SHARE:  

Humas Unimal
Hafeth M Daraghmi Phd, Doktor mekanika Fluida asal Palestina yang akan menjadi narsumber dalam seminar internasional yang diselenggarakan Universitas Malikussaleh November mendatang. FOTO : IST

UNIMALNEWS | Lhokseumawe - Pelaksanaan seminar internasional yang dilaksanakan oleh Universitas Malikussaleh akan menghadirkan  Doktor asal Palestina sebagai salah seorang narasumber atau keynote speakers. Seminar internasional  yang dinamakan dengan 2nd Malikussaleh International conference multidisciplinary studies (MICoMS) ini nantinya akan digelar di Lhokseumawe pada tanggal 26-27 November 2019.

Hafeth M Daraghmi Phd adalah seorang Doktor dari Palestine Technical University (PTUK). Hafeth adalah seorang Doktor dengan keahlian mekanika Fluida.

Ketua Panitia Pelaksana MICoMS Deassy Siska MSc menyatakan bahwa kepastian dari  Hafeth Daraghmi PhD ini didapat setelah saling berbalas email dengan panitia. Menurut Deassy, Hafeth merupakan Doktor yang menyelesaikan pendidikan S2 dan S3 nya di Institute of Mechanical Engineering National Chiao Tung University, Taiwan.

Hafeth nantinya akan berbicara tentang teknik-teknik pendinginan bebas data center menggunakan pipa kalor, terang Deassy.

Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Unimal, Dr Azhari menyampaikan bahwa yang menjadi tema dalam International Coonference kali ini adalah Empowering Agrotechnology to Accelerate Prosperity. Tema seminar ini kita sesuaikan dengan arah penelitian unggulan Unimal untuk empat tahun ke depan yakni tentang Teknologi Pertanian, ujar Azhari.[ryn]


Berita Lainnya

Kirim Komentar