Fisipol Unimal Resmikan Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia

SHARE:  

Humas Unimal
Fisipol Unimal Resmikan Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia

UNIMALNEWS | Lhokseumawe - Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Malikussaleh melakukan peresmian Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia yang berlokasi di jalan Sumatera, Kampus Bukit Indah, Lhokseumawe, Selasa (14/3/2023). Kegiatan itu merupakan hasil Kerja sama dengan PT Bursa Efek Indonesia, dan PT Phintraco Sekuritas.

Hadir dalam kegiatan itu, Direktur PT Bursa Efek Indonesia, Direktur Phintraco Sekuritas, Dekan Fisipol dan wakilnya, Kajur, kaprodi, dan juga para mahasiswa.

Dekan Fisipol, Dr M. Nazaruddin MSi menyampaikan, Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia ini kedepan akan menjadi tempat sosialisasi dan edukasi tentang platform investasi yang legal dan bukan bodong. Sebelumnya, Fisipol Unimal juga sudah melakukan kerja sama dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Bursa Efek Indonesia yang juga disertai dengan kuliah umum.

"Dari sana akan tumbuh pemahaman untuk melakukan investasi, tidak hanya tergiur pada iklan dan model investasi bodong," katanya.

Direktur PT Bursa Efek Indonesia, Irvan Susandi menyebutkan, pihaknya bekerja sama dengan OJK menjadi galeri literasi dan investasi yang peluangnya itu ada di pasar modal dan keuangan. Ia berarap nanti Galeri Investasi di Fispol Unimal ini bisa menjadi salah satu pusat informasi dan juga investasi bagi civitas akademika, serta masyarakat sekitar.

"Kami berharap bahwa kerja sama ini akan terus dilaksanakan, dan Fisipol bisa aktif dalam melakukan sosialisasi dan edukasi kedepannya," ungkapnya.

Setelah Peresmian dan pembukaan Galeri Investasi BEI, kegiatan tersebut dilanjutkan dengan kuliah umum tentang pasar modal yang berlangsung di Ruang Lab Investasi Fisipol.[tmi]


Kirim Komentar